Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Apakah Mobil Harus Dipanaskan Setiap Hari? Ini Penjelasannya
4 Juni 2024 15:22 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kendati demikian, tidak sedikit pengguna mobil yang masih bertanya-tanya apakah kegiatan ini perlu dilakukan setiap hari? Pasalnya dalam memanaskan mobil harus disesuaikan dengan jenis mobil, usia mobil, hingga frekuensi penggunaan mobil.
Untuk mengetahui penjelasan lebih lengkap, simak pembahasannya pada uraian di bawah ini mengenai ketentuan memanaskan mobil yang benar.
Apakah Mobil Harus Dipanaskan Setiap Hari?
Kegiatan memanaskan mobil termasuk salah satu bentuk perawatan sederhana yang dilakukan untuk meningkatkan kinerja mesin. Hal ini biasa dilakukan sebelum mobil dipakai untuk berkendara.
Dengan menghidupkan mesin selama beberapa menit, akan membantu oli dapat bersirkulasi secara optimal untuk menjangkau sudut-sudut yang sempit.
Selain itu, kegiatan ini juga memberikan kesempatan bagi sistem injeksi bahan bakar untuk mengalir dengan baik sebelum memulai perjalanan.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari berbagai sumber, ritual memanaskan mobil tidak perlu dilakukan setiap hari terutama pada mobil-mobil modern. Tidak seperti model keluaran terdahulu, pada mobil modern sudah dilengkapi dengan teknologi canggih yang membuat sistem pemanasannya sudah bekerja secara otomatis dan lebih cepat.
Kendati demikian, memanaskan mobil masih dibutuhkan untuk mobil yang jarang dipakai atau tidak dipakai harian. Tujuannya supaya arus listrik yang ada pada aki dan alternator mobil tetap terisi.
Lama waktu untuk memanaskan mobil pada mobil modern atau mobil dengan teknologi injeksi juga umumnya tidak terlalu lama. Sebab, jika terlalu lama memanaskan mobil hanya akan membuat bahan bakar terbuang dengan percuma.
Adapun durasi yang diperlukan untuk memanaskan mobil hanya sekitar 30 detik hingga 1 menit agar mencapai suhu kerja ideal.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan mobil modern, pemanasan diperlukan pada kendaraan lama yang masih menggunakan karburator. Waktu untuk memanaskan mobil juga relatif lebih lama, yaitu sekitar 10 hingga 15 menit.
Dalam kumparanOTO dijabarkan bahwa mesin mobil lawas membutuhkan waktu yang cukup lama supaya oli bersirkulasi terlebih dahulu dan memerlukan pasokan udara yang cukup, sebelum mobil bergerak jalan.
Jika tidak, maka besar kemungkinan mesin mobil tidak akan dapat menghasilkan tenaga yang kurang optimal.
Demikian adalah penjelasan mengenai ketentuan memanaskan mobil pada mobil modern dan mobil tua.
(SA)