Konten dari Pengguna

Arti Kode 31 dan 34 di SPBU Pertamina, Ini Penjelasannya

17 Mei 2024 12:24 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pengisian bahan bakar di SPBU Pertamina Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pengisian bahan bakar di SPBU Pertamina Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Setiap SPBU Pertamina memiliki kode khusus yang biasanya tertera di papan harga atau papan totem. Kode yang ditampilkan terdiri dari beberapa digit yang diawali dengan dua angka, seperti 31 dan 34.
ADVERTISEMENT
Angka-angka ini dibuat bukan tanpa maksud. Masing-masing angka yang tercantum rupanya memiliki artinya tersendiri. Kode tersebut mewakili lokasi beserta kepemilikan dan pengelolaan atas SPBU di suatu tempat.
Supaya lebih mudah mengenalinya, simak uraian di bawah ini mengenai arti kode 31 dan 34 di SPBU Pertamina.

Mengenal Kode SPBU Pertamina

Ilustrasi SPBU Pertamina. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Kode SPBU Pertamina perlu diketahui untuk membedakan jenis pom bensin. Pasalnya tidak semua SPBU Pertamina dimiliki dan dikelola oleh pemerintah, melainkan ada pula yang dikelola oleh pihak swasta.
Untuk membedakannya, hal ini dapat diketahui dari kode angka yang ditampilkan.
Dalam laman MyPertamina dijelaskan bahwa angka pertama menunjukkan regional wilayah kerja atau lokasi pom bensin Pertamina. Sementara angka angka kedua menunjukkan kepemilikan SPBU.
ADVERTISEMENT

1. Angka Pertama untuk Menunjukan Wilayah SPBU

Terdapat 8 angka yang digunakan Pertamina untuk mewakili wilayah yang ada di Indonesia. Pulau Sumatera terbagi ke dalam dua wilayah kerja, yakni regional 1 untuk Sumatera bagian utara dan 2 Sumatera bagian selatan.
Kemudian untuk Pulau Jawa memiliki 3 regional di antaranya 3 untuk Jawa bagian barat, 4 Jawa bagian tengah, dan 5 untuk Jawa Timur, Bali, NTT.
SPBU yang berada di Kalimantan ditandai dengan kode 6, untuk Sulawesi 7, serta Maluku dan Papua 8.

2. Angka Kedua untuk Menunjukkan Pemilik dan Pengelola SPBU

Untuk arti kode angka kedua digunakan untuk mengetahui kepemilikan atau pengelola SPBU. Kepemilikan dan pengelolaan SPBU Pertamina, terdapat tiga jenis.
Pertama yaitu COCO (Corporate Owner Corporate Operate) yang ditandai dengan angka 1. COCO merupakan pom bensin yang kepemilikan dan dikelola Pertamina sendiri.
ADVERTISEMENT
Berikutnya, kode angka 3 dipakai untuk pom bensin CODO (Corporate Owner Dealer Operate). Jenis SPBU ini dimiliki oleh Pertamina namun dikelola oleh pihak swasta.
Terakhir, kode angka yang digunakan adalah angka 4. Kode ini digunakan untuk DODO (Dealer Owner Dealer Operate), jenis pom bensin yang sepenuhnya dimiliki dan dikelola oleh pihak swasta.

Arti Kode 31 dan 34 di SPBU

Ilustrasi SPBU Pertamina. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Setelah mengetahui arti dari masing-masing kode angka SPBU Pertamina, masyarakat dapat dengan mudah membedakan pom bensin satu dengan yang lain.
Jika menemukan pom bensin yang menampilkan kode 31 di papan nama atau papan totem, itu artinya SPBU tersebut berada di wilayah regional Jawa bagian barat dengan kepemilikan dan pengelolaan sepenuhnya dijalankan oleh Pertamina.
ADVERTISEMENT
Untuk pom bensin Pertamina yang memiliki kode 34, maka artinya SPBU tersebut berlokasi di wilayah regional Jawa bagian barat yang dimiliki dan dioperasikan sepenuhnya oleh pihak swasta.
(SA)