news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Cara Mengukur Jarak di Google Maps dengan Mudah

Konten dari Pengguna
4 Agustus 2022 10:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara mengukur jarak di Google maps. Foto: CardMapr.nl on Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara mengukur jarak di Google maps. Foto: CardMapr.nl on Unsplash
ADVERTISEMENT
Bagi Anda yang ingin mengukur jarak dari satu tempat ke tempat lainnya, maka cara mengukur jarak di Google Maps bisa membantu Anda. Berikut langkah-langkah yang perlu Anda lakukan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman resminya, Google Maps merupakan aplikasi navigasi berbasis daring yang dapat membantu penggunanya dalam menentukan rute terbaik. Selain itu, Google Maps juga menghadirkan beberapa fitur berguna lainnya yang jarang diketahui oleh penggunanya.
Salah satu fitur tersebut adalah fitur pengukur jarak antara dua titik atau lebih pada peta Google Maps. Fitur yang satu ini cukup jarang diketahui oleh penggunanya, sebab fitur pengukur jarak ini dapat dikatakan bukan fitur utama dari Google Maps.
Meskipun demikian, fitur ini dapat berguna bagi beberapa pengguna. Mulai dari menghitung jarak tempuh sesungguhnya dari rumah ke tempat kerja, hingga menghitung jarak tempuh ketika hendak olahraga, seperti jogging atau bersepeda.
Maka dari itu, bagi Anda yang penasaran bagaimana cara menggunakan fitur mengukur jarak di Google Maps, berikut langkah-langkah mudahnya.
ADVERTISEMENT

Cara Mengukur Jarak di Google Maps

Ilustrasi cara mengukur jarak di Google maps. Foto: Unsplash
Seperti yang sudah disebutkan di atas, mengukur jarak dari satu titik ke titik lainnya dapat bermanfaat bagi Anda. Nah, Anda bisa mengukur jarak tersebut hanya dengan menggunakan aplikasi Google Maps. Berikut langkah-langkahnya dikutip dari laman Google:

1. Unduh dan Buka Aplikasi Google Maps

Anda bisa mengunduh aplikasi Google Maps terlebih dahulu di Play Store maupun Apps Store. Jika sebelumnya Anda sudah mengunduh aplikasi ini, pastikan versi yang Anda gunakan sudah dalam versi terbarunya. Setelah itu Anda bisa membuka aplikasi Google Maps.

2. Pilih Lokasi dan Tekan Fitur Pengukur Jarak

Setelah membuka aplikasi, Anda bisa memilih lokasi yang belum berlabel dengan cara menyentuhnya dengan lama sampai muncul pin berwarna merah. Setelah pin tersebut muncul, maka akan tertera beberapa informasi seputar lokasi pilihan.
ADVERTISEMENT
Tepat di bawah menu “Direction”, terdapat fitur pengukur jarak dengan nama “Measure Distance” bersimbol seperti penggaris. Setelah menemukan fitur tersebut, Anda hanya perlu menekannya.

3. Ukur Jarak

Setelah menekan simbol tersebut, maka pada layar akan muncul sebuah lingkaran berwarna hitam atau putih yang berfungsi sebagai pengukur jarak. Anda bisa mengendalikan lingkaran tersebut dengan jari Anda, lalu informasi seputar jarak akan tersedia di bagian bawah kiri layar.
Dalam fitur ini, Anda bisa memilih beberapa titik perhentian. Caranya adalah dengan menekan tombol bersimbol “+” pada bagian kanan bawah. Untuk menghilangkan beberapa titik perhentian, Anda bisa menekan tombol “Undo” pada bagian kanan atas layar.

4. Selesai

Setelah semua langkah di atas sudah dilakukan, maka informasi total dari jarak tersebut dapat terlihat pada bagian bawah kiri. Setelah semua sudah selesai, maka Anda bisa menekan panah “Kembali” pada bagian kiri atas layar.
ADVERTISEMENT
Seperti itu informasi seputar cara mengukur jarak di Google Maps dengan mudah. Bagaimana menurut Anda, apakah fitur yang disediakan oleh Google Maps ini cukup membantu? Tulis di kolom komentar.
(AA)