Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Cara Setir Mobil Matic dengan Benar
23 Agustus 2022 7:31 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Cara setir mobil matic memang bisa dibilang lebih mudah jika dibandingkan dengan cara setir mobil manual. Meskipun demikian, Anda tetap perlu mempelajarinya terlebih dahulu agar kendaraan tetap terjaga dengan baik. Berikut informasinya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman Rotary, belajar mobil matik merupakan hal yang mudah jika melihat dari sisi pengoperasiannya. Sebab mobil matic hanya menggunakan dua pedal untuk dapat menjalankan kendaraannya, yaitu pedal gas dan rem.
Walaupun mudah, Anda tetap perlu mempelajari sistem transmisi, fitur, teknologi, dan cara pengoperasiannya. Sebab hal ini dapat membantu Anda dalam menjaga mobil dengan baik. Maka dari itu, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya berlebih saat melakukan perawatan berkala.
Bagi Anda yang baru belajar mobil matic, berikut informasi seputar cara setir mobil matic dengan benar dan anti ribet.
Cara Setir Mobil Matic
Pengoperasian lebih mudah tidak menjadi alasan untuk tidak mempelajari cara setir mobil matic. Sebab setiap sistem transmisi mobil pasti memiliki kelebihan dan kekurangan yang masing-masing perlu dipelajari. Berikut informasi seputar cara setir mobil matic dikutip dari laman Wuling dan Daihatsu:
ADVERTISEMENT
1. Kenali Tuas Transmisi dan Gigi Transmisi
Langkah awal yang perlu Anda lakukan adalah mengenali tuas transmisi dan gigi transmisi otomatis . Hal ini bertujuan agar Anda tidak salah ketika ingin mengoperasikan kendaraan. Umumnya, tuas transmisi mobil matic terdapat barisan kombinasi huruf dan angka, yaitu P-R-N-D-2-L.
“P” digunakan untuk parkir atau mengunci transmisi, “R” digunakan untuk membuat mobil berjalan mundur, “N” digunakan untuk posisi netral, “D” digunakan untuk membuat mobil berjalan, “D2” digunakan untuk menanjak dengan kemiringan di bawah 30 derajat, dan “L” digunakan untuk menanjak dengan kemiringan di atas 30 derajat.
2. Kenali Fitur dan Teknologi Mobil
Setiap kendaraan pasti sudah disematkan berbagai macam fitur dan teknologinya sendiri. Kedua hal ini perlu Anda pahami masing-masing fungsinya agar Anda bisa lebih mengenali kendaraan dan paham bagaimana cara pengoperasiannya.
ADVERTISEMENT
Fitur dan teknologi tersebut meliputi modus berkendara, lampu sein, klakson, wiper, sistem audio, fitur keselamatan berkendara, dan masih banyak lagi. Hal ini nantinya dapat membantu Anda dalam mengoperasikan mobil dengan benar.
3. Pastikan Tuas Transmisi Sudah Pada Posisi Netral
Setelah sudah memahami kedua hal di atas, Anda kini sudah siap untuk dapat menyalakan mobil dengan benar. Pertama-tama Anda harus memastikan tuas transmisi sudah berada pada posisi Netral atau “N”. Hal ini bertujuan agar mobil tidak maju atau mundur ketika dinyalakan.
4. Nyalakan Mesin
Setelah itu, Anda bisa menghidupkan mesin dengan memutar kunci kontak atau menekan tombol kunci hingga mobil sudah dalam posisi “ON”. Sebelum mesin dinyalakan, pastikan Anda sudah menunggu sampai jarum pada panel sudah berputar dan indikator telah aktif. Hal ini bertujuan agar kelistrikan mobil sudah siap dihidupkan.
ADVERTISEMENT
Untuk menyalakan mesinnya, Anda hanya perlu menginjak pedal rem lalu memutar kunci atau menekan tombol starter hingga mesin mobil menyala.
5. Injak Rem Ketika Memindahkan Tuas Transmisi
Ketika Anda ingin memindahkan tuas transmisi dari posisi “N” ke posisi maju (D) atau mundur (R), Anda perlu menginjak rem terlebih dahulu. Hal ini bertujuan agar mesin mobil Anda tetap terjaga dengan baik.
Seperti itu informasi seputar cara setir mobil matic dengan benar dan anti ribet. Dengan mengetahui informasi di atas, Anda disarankan untuk membiasakan diri terhadap pedal gas, rem, dan pergerakan setir mobil. Selamat mencoba.
(AA)