Daftar Harga Motor Bajaj 2022 dan Spesifikasinya

Konten dari Pengguna
19 Juli 2022 15:57 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Salah satu motor Bajaj terbaru 2022, N160 ABS. Foto: Dok. Bajaj Auto
zoom-in-whitePerbesar
Salah satu motor Bajaj terbaru 2022, N160 ABS. Foto: Dok. Bajaj Auto
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bajaj merupakan salah satu merek motor yang sempat menghiasi jalanan-jalanan di Indonesia. Hingga kini, Bajaj masih memproduksi motor terbaiknya ke seluruh dunia salah satunya Indonesia. Maka dari itu, berikut daftar harga motor Bajaj 2022.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman Bajaj Group, produsen sepeda motor merek Bajaj merupakan bagian dari perusahaan ketiga terbesar di India saat ini yaitu Bajaj Group.
Seiring berjalannya waktu, Bajaj menjadi salah satu pabrikan motor yang cukup diminati oleh sebagian penikmat otomotif dunia. Bajaj sendiri sudah memberikan pertanyaan bahwa mereka telah menjadi pabrikan sepeda motor pertama yang memiliki kapitalisasi pasar sebesar $ 13,6 miliar.
Meskipun demikian, penjualan pabrikan asal India di Indonesia ini mengalami penurunan. Dikutip dari laman Autofun, PT Bajaj Auto Indonesia sudah lama tutup, hingga pada tahun 2016 mereka telah memberhentikan penjualan Bajaj Pulsar NS200 di Indonesia.
Meskipun demikian, Bajaj tetap memproduksi beberapa motor hingga melakukan penyegaran terhadap motornya guna memberikan kepuasan pada konsumennya di seluruh dunia. Berikut daftar harganya.
ADVERTISEMENT

Daftar Harga Motor Bajaj 2022

Bajaj Rouser 2022. Foto: Dok. Global Bajaj
Seperti yang sudah disebutkan di atas, pabrikan asal India ini sudah lama hengkang dari Indonesia. Meskipun demikian, masih ada satu motor terbaru Bajaj yang diperjualbelikan di Indonesia. Maka dari itu, berikut dua daftar harga motor terbaru Bajaj 2022:

Bajaj Rouser 2022

Bajaj Rouser merupakan satu-satunya motor Bajaj terbaru yang di jual di Indonesia. Dikutip dari beberapa laman jual-beli motor Indonesia, Bajaj Rouser 2022 dibanderol dengan harga Rp 23,3 Juta. Bajaj menawarkan tiga pilihan warna untuk motor ini yakni putih, merah, dan biru.
Dikutip dari laman resminya, Bajaj Rouser 2022 memiliki mesin DTSi 200 cc SOHC 4-katup berpendingin cairan yang dipadukan dengan transmisi manual 6 percepatan. Di atas kertas, motor ini dapat menciptakan tenaga puncak sebesar 23,5 PS pada 9.500 Rpm dan torsi puncak 18,3 Nm pada 8.000 Rpm.
ADVERTISEMENT
Masuk ke pembahasan keselamatan berkendara, motor ini sudah dilengkapi dengan petal disc brakes pada bagian depan dan belakang ban. Motor ini juga sudah menstabilkan distribusi beban 50:50 yang dapat membantu pengendara untuk bermanuver dengan mudah dan mengembangkan stabilitas saat kecepatan tinggi.

Bajaj Pulsar N160 2022

Bajaj Pulsar N160 2022. Foto: Dok. Bajaj Auto
Di India, Bajaj telah merilis salah satu produk motor unggulannya yakni Pulsar N160 2022. Jika dirupiahkan, maka Bajaj Pulsar N160 2022 dipasarkan dengan harga Rp 23,2 juta untuk varian ABS satu channel dan Rp 24,1 juta untuk varian ABS dua channel. Kedua varian ini merupakan bentuk inovasi dari Bajaj Pulsar generasi sebelumnya.
Dikutip dari laman resminya, Pulsa N160 2022 memiliki mesin DTSi 160 cc satu silinder Twin Spark, berpendingin cairan yang dipadukan dengan transmisi manual 5 percepatan. Di atas kertas, motor ini mampu menciptakan tenaga puncak sebesar 16 PS dan torsi puncak sebesar 14,6 Nm.
ADVERTISEMENT
Berbeda dari generasi sebelumnya, Pulsar N160 2022 sudah menggunakan full lampu LED Projector dengan LED DRL di dekat lampu utamanya. Selain itu, motor ini juga sudah dilengkapi dengan USB Charging Port dan rem ABS dual channel.
Dalam segi keselamatan, salah satu varian motor ini sudah difasilitasi dengan sistem ABS dua channel yang dapat memastikan ban tidak mengunci atau selip di permukaan jalan. Selain itu, motor ini digadang-gadang sudah memiliki sistem suspensi depan terbaik di kelasnya yakni 37 mm telescopic front forks yang dapat membantu pengendara dalam mengendalikan motor.
Seperti itu informasi seputar daftar harga motor bajaj 2022. Walaupun sudah tidak eksis dalam pasar otomotif dunia, Bajaj tetap menjadi motor favorit di berbagai pelosok dunia. Bagaimana menurut Anda, apakah motor-motor Bajaj terbaru ini akan cocok menjadi motor sport terbaru Anda?
ADVERTISEMENT
(AA)