Konten dari Pengguna

Daftar Harga Toyota Gazoo Racing dan Variannya

14 Maret 2022 16:03 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Toyota GR GR Yaris. Foto: Paultan
zoom-in-whitePerbesar
Toyota GR GR Yaris. Foto: Paultan
ADVERTISEMENT
Daftar harga Toyota Gazoo Racing mungkin jadi daftar mobil yang sedang Anda cari. Sebagai mobil dengan konsep sporty, mobil ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai model dengan desain tersebut. Toyota menghadirkan konsep Gazoo Racing atau GR untuk konsumen pecinta mobil sporty di Indonesia.
ADVERTISEMENT
GR Sport merupakan sub-brand Toyota. Dilansir dari kumparanOTO, sub-brand ini hadir sebagai tanda bahwa Toyota mengerti keinginan konsumen terutama mereka yang ingin memiliki mobil dengan kosmetika yang berbeda yakni sporty yang umumnya mengambil dari DNA motorsport.
Lewat GR Sport, Toyota Indonesia berharap bisa memberikan solusi ke konsumen tentang produk yang berorientasi pada aspek sporty dan motorsport. Lalu bagaimana dengan harga mobil Toyota Gazoo Racing? Berikut ini adalah ulasannya.

Daftar Harga Toyota Gazoo Racing

Dilansir dari laman kumparanOTO, Toyota telah menghadirkan beberapa model yang memiliki varian GR. Berikut ini adalah ulasan mobil dengan konsep GR Toyota:
1. Toyota GR Yaris
Lini pertama dari produk Toyota Gazoo Racing adalah GR Yaris. Mobil ini dirilis pada Maret 2021. GR Yaris merupakan mobil dengan tipe hatchback. Mobil ini hanya diproduksi sebanyak 25 ribu unit saja di dunia. Indonesia mendapat jatah sebanyak 125 unit. Seluruh unit itu, nantinya tersedia dalam 2 pilihan warna, merah dan putih.
ADVERTISEMENT
Saat ini, mobil GR Yaris telah sold out di Indonesia. Menurut keterangan pabrikan kepada kumparanOTO, mobil ini memiliki harga berkisar Rp 750 hingga Rp 850 juta.
Dilansir dari laman resmi Toyota, mobil ini terlahir sebagai mobil jalan raya yang dikembangkan dari mobil balap reli WRC. Mobil ini didesain oleh Gazoo Racing bersama Tommi Mäkinen, seorang driver WRC yang paling sukses di ajang balapan tersebut.
Mobil ini memiliki mesin mesin bensin 3-silinder turbocharger berkubikasi 1.618 cc. Mesin tersebut diklaim mampu mengeluarkan tenaga 257 dk dan torsi 370 Nm. Tenaga dan torsi itu kemudian disalurkan ke semua rodanya melalui sistem penggerak all wheel drive dan transmisi manual 6-percepatan.
2. Toyota Raize GR sport
Toyota Raize. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Model selanjutnya adalah Toyota Raize GR Sport. Mobil ini merupakan varian tertinggi yang dihadirkan oleh Toyota untuk lini tipe Raize. Dilansir dari laman resmi Toyota, mobil Toyota Raize termasuk ke dalam jenis SUV. SUV atau Sport Utility Vehicle adalah kendaraan yang tangguh dan dapat diajak melintasi segala jenis medan. Mobil ini memiliki ciri yang dapat dilihat yakni memiliki ground clearance atau jarak mobil dengan tanah yang cukup tinggi. Mobil ini tersedia dengan penggerak 4x4 tetapi terdapat pula yang memiliki penggerak 4x2.
ADVERTISEMENT
Dilansir dari laman kumparanOTO, mobil ini dibanderol dengan harga Rp 244,7 juta untuk varian non TSS dan Rp 263,7 juta untuk varian TSS. Khusus varian TSS, juga dilengkapi dengan ragam fitur keselamatan aktif yang termasuk dalam Toyota Safety Sense (TSS). Berikut ini adalah fitur lengkapnya:
Mobil ini memiliki mesin bensin berkode 1KR-VET dengan spesifikasi 3-silinder 12-katup DOHC VVT-i dengan turbocharger berkubikasi 998 cc. Mesin tersebut diklaim mampu mengeluarkan tenaga sebesar 96,6 dk pada 6.000 rpm dan torsi 140 Nm pada 2.400 rpm hingga 4.000 rpm.
3. Toyota Agya GR Sport
Toyota Agya ikut mendapatkan varian baru GR Sport. Kehadiran varian GR Sport ini menggantikan varian TRD Sportivo yang sebelumnya jadi varian teratas. Berbeda dengan model Gazoo Racing Toyota lainnya, pada Toyota Agya GR Sport tak banyak ubahan atau perbedaan yang ditampilkan.
ADVERTISEMENT
Mobil Toyota Agya GR Sport hadir dalam dua tipe yakni Toyota Agya 1.2 GR Sport M/T (manual) dengan harga Rp 154.545.000 dan Toyota Agya 1.2 GR Sport A/T (otomatik) dengan harga Rp 170.390.000.
Mobil ini tetap mengusung mesin bensin 4-silinder segaris 16-katup DOHC Dual VVT-i berkubikasi 1.197 cc. Mesin tersebut mampu mengeluarkan tenaga 87 dk pada 6.000 rpm dan torsi 108 Nm pada 4.200 rpm.
(RFN)