Motor Matic Terbaru 2023, Tertarik Beli yang Mana?

Konten dari Pengguna
29 Maret 2023 17:48 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Motor matic terbaru 2023. Foto: dok. Yamaha Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Motor matic terbaru 2023. Foto: dok. Yamaha Indonesia
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Motor matic terbaru 2023 diramaikan beberapa pabrikan otomotif, baik yang sudah lama menjadi kompetitor maupun pendatang baru. Bagi yang tengah mencari motor baru, berikut daftar motor matic yang mungkin menarik untuk dibeli.
ADVERTISEMENT
Seperti yang diketahui, motor matic sudah lama menduduki takhta penjualan sepeda motor di pasar otomotif Indonesia, jauh mengalahkan motor bebek maupun sport. Hal ini dikarenakan motor matic memiliki kelebihan tersendiri dibanding jenis motor lainnya.
Selain karena harganya lebih murah, motor matic juga menghadirkan banyak fitur yang memudahkan pengendaranya, mulai dari sistem pengoperasian, pilihan mesin yang variatif, banyak ruang untuk menyimpan barang, dan masih banyak lagi.
Nah, bagi yang sedang mencari motor baru di tahun yang baru ini, berikut beberapa rekomendasi motor matic terbaru 2023 yang mungkin menarik perhatian Anda.

Daftar Motor Matic Terbaru 2023

Motor matic terbaru 2023. Foto: Sena Pratama/kumparan
Meskipun motor listrik tengah menjadi “fokus” utama banyak manufaktur, produksi motor matic masih tetap berjalan seperti sebelumnya, bahkan ada beberapa pabrikan yang menghadirkan unit baru.
ADVERTISEMENT
Tanpa berlama-lama lagi, berikut daftar motor matic terbaru 2023 yang bisa Anda beli di pasaran:

1. Yamaha Grand Filano

Salah satu unit terbaru dari Yamaha, Grand Filano Hybrid Connected belum lama ini resmi mengaspal di Indonesia. Hal ini membuat kelas “Classy Yamaha” semakin lengkap yang sebelumnya hanya dimeriahkan oleh dua varian Yamaha Fazzio.
Yamaha Grand Filano Hybrid Connected ini diproduksi secara lokal dan dipasarkan dalam dua varian, yakni Lux & Neo. Berikut daftar harganya:
Motor ini dibekali mesin 125 cc berpendingin udara yang mampu menghempaskan tenaga sampai 6,1 kW/6.500 Rpm dan torsi puncak 10,4 Nm/5.000 Rpm.

2. Suzuki Avenis

Motor matic terbaru 2023. Foto: Sena Pratama/kumparan
Mungkin jarang diketahui, Suzuki Avenis 125 sejatinya sudah meluncur di Indonesia sejak tahun lalu secara tiba-tiba. Memiliki desain yang unik, Suzuki Avenis dihadirkan dengan tampilan motor matic negara luar.
ADVERTISEMENT
Jika mengacu pada laman resminya, Suzuki Avenis 125 dipasarkan mulai dari harga Rp 29,97 juta (varian STD). Namun, harga tersebut bisa berubah sepanjang waktu, tergantung keputusan pabrikan.
Menyoal mesinnya, motor ini dibekali mesin 125 cc SOHC berpendingin udara yang mampu meracik tenaga sampai 8 dk dan torsi puncak 10 Nm. Motor ini sudah menggunakan sistem transmisi CVT.

3. Yamaha FreeGo

Motor matic terbaru 2023. Foto: Yamaha Indonesia
Masih dalam tajuk Garpu Tala, Yamaha FreeGo juga menjadi salah satu motor matic yang baru meluncur dengan desain dna fitur baru. Dengan tajuk baru “Yamaha FreeGo 125 Connected”, PT YIMM siap bersaing pada pasar motor matic 125 cc.
Menyoal harganya, Yamaha FreeGo Connected memiliki banderol kurang lebih Rp 23,2 juta, lebih mahal dibandingkan varian standarnya yang hanya dipasarkan dalam rentang harga Rp 21,4 juta.
ADVERTISEMENT
Demikianlah informasi mengenai motor matic terbaru 2023. Jadi, Anda pilih yang mana nih untuk bisa menunjang aktivitas sehari-hari? Tulis di kolom komentar.
(AA)