Perbedaan Xpander Sport dan Ultimate, mulai dari Eksterior hingga Fiturnya

Konten dari Pengguna
6 Mei 2024 15:29 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mitsubishi Xpander di Gaikindo Jakarta Auto Week 2022. Foto: MMKSI
zoom-in-whitePerbesar
Mitsubishi Xpander di Gaikindo Jakarta Auto Week 2022. Foto: MMKSI
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mitsubishi Xpander hadir dalam beberapa varian yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan penggunanya. Adapun pilihan mobil yang kerap disandingkan adalah tipe Sport dan Ultimate.
ADVERTISEMENT
Sekilas kedua mobil ini tampak hampir mirip. Perbedaannya hanya terletak pada sejumlah aspek, seperti dari segi detail eksterior, interior, hingga fitur-fitur yang disematkan.
Supaya dapat dijadikan bahan pertimbangan, cari tahu apa saja perbedaan Xpander Sport dan Ultimate pada rangkuman yang disajikan di bawah ini.

Perbedaan Xpander Sport dan Ultimate

Test Drive Mitsubishi Xpander. Foto: Muhammad Ikbal/kumparan
Dengan mengetahui perbedaan antara Mitsubishi Xpander Sport dan Ultimate, maka akan memudahkan pengguna mobil untuk menentukan pilihannya. Berikut ini adalah penjelasan perbedaan dari kedua tipe mobil Xpander.

1. Perbedaan Eksterior

Salah satu perbedaan yang dapat dikenali dari kedua jenis varian mobil adalah dari detail eksterior yang dimiliki. Terlebih lagi, tipe Ultimate merupakan varian tertinggi dari Xpander yang mendapat keunggulan dan fitur lebih lengkap.
Perbedaan yang langsung terlihat misalnya pada penggunaan velg. Mengutip dari laman Mitsubishi Motors Indonesia, tipe Ultimate memasang model model two tone terbaru berukuran 17 inci.
ADVERTISEMENT
Sementara pada tipe Sport, desain velg yang digunakan berukuran 16 inci dengan model single tone, tidak lagi dual tone atau sama seperti tipe Ultimate.
Selain velg, perbedaan lain juga terletak pada kaca spionnya. Pada Xpander Ultimate kaca spionnya berwarna chrome yang menambah kesan mewah, sedangkan pada Xpander Sport kaca spion berwarna senada dengan bodi.

2. Perbedaan Interior

Saat masuk ke bagian interior, perbedaan juga dapat terlihat dari kabin kedua tipe mobil Xpander ini.
Mobil Xpander Ultimate menggunakan kombinasi warna dark beige dan hitam dengan pelapis jok berbahan high grade fabric dengan lapisan soft touch di door trim, dasbor dan konsol tengah.
ADVERTISEMENT
Adapun pada Xpander Sport, warna interior yang dipilih adalah hitam dengan paduan warna coklat tua. Selain itu, lapisan soft touch juga sudah ada di tipe mobil ini.
Selebihnya, spesifikasi interior mobil tipe Sport dan Ultimate sama. Keduanya sudah dibekali AC digital, head unit layar sentuh berukuran 8 inci dengan konektivitas ke Apple Car Play atau Android Auto.

3. Perbedaan Fitur

Dari segi fitur keamanan dan keselamatan, kedua jenis mobil ini dibekali fitur yang yang tidak jauh berbeda. Mulai dari Speed Sensing Door Lock, ABS plus EBD dan BA, dua buah airbag, ACS, hingga kamera belakang dan sensor parkir.
Hanya saja fitur Cruise Control yang disematkan pada Xpander Ultimate tidak turut tersedia di varian Xpander Sport. Adanya fitur ini berfungsi untuk memanjakan pengendara karena memungkinkan mobil melaju dengan stabil tanpa perlu menginjak pedal gas.
ADVERTISEMENT
(SA)