Spesifikasi Toyota Gazoo Racing Yaris

Konten dari Pengguna
15 Maret 2022 13:02 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Toyota GR Yaris Hadir di Indonesia. Foto: Muhammad Ikbal/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Toyota GR Yaris Hadir di Indonesia. Foto: Muhammad Ikbal/kumparan
ADVERTISEMENT
Toyota Gazoo Racing adalah sebuah mobil hatchback buatan PT Toyota Astra Motor (TAM) yang diluncurkan tahun 2020 silam. Namun mobil hatchback ini tidak seperti mobil hatchback lainnya yang beredar di pasaran.
ADVERTISEMENT
Mobil hatchback ini memiliki penampilan yang sporty dengan ukuran yang mungil. Meski terkesan kecil, mobil jenis ini tetap menunjukkan kesan modern dan elegan, sehingga cocok bagi Anda yang berjiwa muda.
Mobil ini diproduksi sangat terbatas. Dikutip dari laman resmi Tunas Toyota, mobil ini bahkan sudah habis terjual pada saat belum diluncurkan secara resmi.
Lantas apa sih spesifikasi Toyota Gazoo Racing ini? Berikut ulasannya untuk Anda yang dilansir dari laman Tunas Toyota.

Spesifikasi Lengkap Toyota Gazoo Racing Yaris

Toyota GR Yaris Hadir di Indonesia. Foto: Muhammad Ikbal/kumparan
Nah untuk spesifikasinya sendiri, mobil Toyota GR Yaris ini menggunakan mesin G16E-GTS 3-silinder 12-katup dengan teknologi DOHC dan kapasitas 1.618 cc. Dengan mesin ini, mampu mengeluarkan tenaga hingga 261 PS per 6.500 RPM dan torsi mencapai 360 Nm per 3.000-4.000 RPM.
ADVERTISEMENT
Lanjut pada sistem transmisi, Toyota GR Yaris ini dibenamkan sistem transmisi manual 6-percepatan yang diberi nama Intelligent Manual Transmission with Rev-Matching Function. Dengan sistem ini, tenaga yang disalurkan ke roda melalui sistem GR-Four 4WD.
Masuk ke segi ukuran, GR Yaris ini memiliki dimensi panjang 3.995 mm, lebar 1.805 mm, dan tinggi 1.455 mm, serta wheelbase sekitar 2.560 mm. Lalu pada bagian ground clearance-nya 124 mm dan radius putarnya 5,31 m.
Dari segi tangki bahan bakar, memiliki 50 liter kapasitasnya. Untuk suspensi depan yang digunakan yaitu menggunakan Macpherson Strut dan suspensi belakang Double Wishbone pada kaki-kakinya. Untuk segi rem menggunakan Ventilated Disc Brake.
Dan mobil ini menggunakan velg berbahan alloy dengan ukuran 18 inch. Untuk ban-nya menggunakan tipe 225/40.
ADVERTISEMENT

Perbedaan GR Yaris dan Yaris TRD Sportivo

Nah, sekarang kita bahas perbedaan Gazoo Racing dengan varian TRD. Keduanya serupa, tapi tak sama. Hal ini karena fitur dan harganya berbeda.
Dari bodi mobilnya, Yaris TRD Sportivo ini memiliki dimensi lebih panjang dari varian GR yaitu 4.145 mm x 1.730 mm x 1.500 mm. Ya bis dikatakan Yaris TRD ini lebih tinggi, sedangkan untuk Yaris GR cenderung lebih compact.
Namun, keduanya sama-sama bisa membawa 5 orang. Jok yang digunakan sendiri sama-sama menggunakan model sport dan pada kemudi menggunakan khas mobil balap pada umumnya. Pada bagian pedal, rem, dan kopling dilapisi aluminium. Namun, pada Yaris GR ini terdapat head unit 7” dan layar MID TFT 4,2”.
ADVERTISEMENT
Jadi, dapat disimpulkan, jika Anda menginginkan mobil sport yang simpel dan compact, Yaris Gazoo Racing ini bisa menjadi pilihan untuk Anda.

Harga Toyota GR Yaris

Toyota GR Yaris Hadir di Indonesia. Foto: Muhammad Ikbal/kumparan
Dikutip dari kumparanOTO, mobil ini dibanderol dengan harga Rp 800 jutaan. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Mobil GR Yaris ini dijual terbatas karena produksinya sendiri sangat sedikit.
Itulah informasi terkait spesifikasi Toyota gazoo Racing, perbedaannya dengan Yaris TRD, dan harganya di Indonesia. Semoga bermanfaat!
(HDZ)