Konten dari Pengguna

Tips Berkendara saat Macet agar Tetap Aman dan Nyaman

10 Juli 2024 11:28 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tips berkendara saat macet. Foto:
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tips berkendara saat macet. Foto:
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Terjebak dalam kemacetan lalu lintas bisa menjadi situasi yang membuat frustrasi bagi setiap pengemudi. Keadaan ini sering kali menguras kesabaran, terutama apabila kemacetan berlangsung lama.
ADVERTISEMENT
Untuk menghadapi macet dengan suasana hati yang tenang, pengemudi memerlukan sejumlah strategi yang bisa diterapkan. Simak beberapa tips yang disajikan di bawah ini supaya tetap aman dan nyaman saat macet.

Tips Berkendara Saat Macet

Ilustrasi tips berkendara saat macet. Foto: Unsplash
Supaya dapat melalui kemacetan dengan lebih mudah, simak beberapa tips yang bisa diikuti seperti yang dikutip dari laman A Better Driver dan sumber lainnya.

1. Tetap Tenang dan Sabar

Merasa frustrasi di tengah kemacetan adalah hal yang wajar, namun bersikap agresif atau marah hanya akan membuat suasana hati semakin buruk.
Oleh karena itu, cobalah untuk tetap tenang dan sabar dalam situasi ini. Mendengarkan musik dapat membantu diri menjadi lebih rileks.
ADVERTISEMENT

2. Jaga Jarak Aman

Meskipun berkendara dalam kecepatan rendah, selalu jaga jarak aman dengan kendaraan di depan saat macet. Hal ini akan memberi waktu dan ruang yang cukup jika terjadi pengereman mendadak.

3. Perhatikan Lingkungan Sekitar

Perhatikan lingkungan sekitar baik dengan cermat. Hal ini penting dalam kemacetan mengingat ruang gerak mobil menjadi terbatas.
Waspadai kendaraan lain atau pejalan kaki di sekitar mobil, terutama saat mencoba untuk memotong jalan atau berpindah jalur.
Jangan lupa untuk memberi isyarat kepada pengemudi lain saat hendak melakukan manuver dengan menyalakan lampu sein terlebih dahulu.

4. Gunakan Gigi Rendah

Saat berkendara di tengah kemacetan, pengemudi dapat mengatur posisi gigi ke gigi rendah.
Hal ini membantu mempertahankan kendali yang lebih baik terhadap kendaraan dan mengurangi risiko terhenti karena beban mesin yang berlebihan.
ADVERTISEMENT
Selain itu, jika kondisi macet parah dan membuat mobil tidak bergerak, pengemudi juga dapat mengaktifkan rem parkir atau rem tangan.
Geser tuas transmisi ke posisi N atau Netral, kemudian lepaskan kaki kiri dari pedal kopling pada mobil manual atau pedal rem pada mobil matik. Hal ini bertujuan untuk mencegah kendaraan bergerak sendiri karena kondisi jalan tidak rata atau saat gigi persneling dimasukkan lagi.

5. Rencanakan Rute Sebelumnya

Jika tahu akan mengemudi di daerah dengan lalu lintas padat, rencanakan rute terlebih dahulu untuk menghindari kemacetan.
Gunakan aplikasi navigasi yang dapat memberikan informasi real-time tentang lalu lintas dan memberikan saran rute alternatif. Teknologi ini dapat memandu pengemudi melewati jalur terbaik dalam kemacetan.
Selain itu, pengemudi juga dapat mengubah waktu berangkat menjadi lebih awal supaya tidak terjebak dalam kemacetan. Berangkat lebih awal juga memungkinkan pengemudi tiba di tujuan dengan tepat waktu.
ADVERTISEMENT
(SA)