Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Peringati Hari Hak Asasi Binatang, Pelajar Indonesia Bagikan Makanan ke Hewan
18 Oktober 2022 17:40 WIB
Tulisan dari PPI Turki tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT

Memperingati Hari Hak Asasi Binatang Sedunia, PPI Bandirma (divisi Sosial Pengembangan Masyarakat) mengadakan kegiatan Animal Feeding (memberi makan hewan) yang dilaksanakan pada tanggal 15-16 Oktober 2022.
ADVERTISEMENT
Animal Feeding yang dilaksanakan pelajar Indonesia diberikan kepada hewan-hewan yang berada di pusat kota Bandirma. Kegiatan ini sendiri menghabiskan 5 kg makanan kucing dan 3 bungkus makanan anjing. Para pelajar berjalan menyusuri sudut kota hingga pusat Bandirma dan menyebarkan makanan kepada beberapa ekor kucing dan anjing yang berada disepanjang kawasan meydan dan pantai Bandirma.
Tujuan dari kegiatan ini sendiri ialah agar kita sebagai manusai dapat menimbulkan rasa simpati, kasih sayang, dan berbagi kepada sesama makhluk hidup, khususnya hewan. Juga dengan harapan agar dapat menciptakan rasa kasih sayang sesama makhluk hidup, bagi para pelajar PPI Bandirma khususnya.
Turki sendiri terkenal dengan salah satu negara dimana masyarakatnya adalah orang-orang yang penyayang kepada binatang. Dapat dilihat dari beberapa daerah yang menyediakan tempat makanan dan minuman hewan di beberapa tempat.
"Alhamdulillah berjalan dengan lacar walaupun keadaan cuaca anginnya kenceng dan alhamdulillah peserta yg hadir dalam kegiatan ini mereka sangat antusias". Ungkap ketua divisi Sosial Pengembangan Masyarakat PPI Bandirma, Sahal Khadafi. Kegiatan ini dihadiri kurang lebih sekitar 11 orang, dan semoga para anggota dan pelajar lainnya dapat ikut andil dalam kegiatan bermanfaat seperti ini. (Rahmawati/Rangga)
ADVERTISEMENT
Editor: Hidayah Hariani