Konten dari Pengguna

4 Alasan Kenapa Jam Tangan Mido Mahal

Info Produk
Menyajikan informasi seputar produk gadget hingga kendaraan yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
8 Agustus 2024 13:38 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Produk tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kenapa jam tangan Mido mahal. Sumber: www.midowatches.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kenapa jam tangan Mido mahal. Sumber: www.midowatches.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Banyak alasan kenapa jam tangan Mido mahal di antaranya yaitu jam tangan ini memakai material khusus, seperti diamond dan mutiara. Material ini banyak dijumpai di jam tangan wanita yang memberikan kesan mewah.
ADVERTISEMENT
Walaupun mahal tetap banyak orang yang ingin membeli jam tangan ini. Hal ini dibuktikan dengan setiap produk seri terbaru selalu laris manis di pasaran dan banyak jadi incaran kolektor jam tangan branded dan mewah.

Kenapa Jam Tangan Mido Mahal?

Ilustrasi kenapa jam tangan Mido mahal. Sumber: www.midowatches.com
Dikutip dalam laman resmi www.midowatches.com Mido merupakan produk jam tangan yang berasal dari Swiss. Produk ini ada sejak tahun 1918 dan sudah menjual produknya di berbagai negara salah satunya Indonesia.
Lantas, kenapa jam tangan Mido mahal? Jam tangan ini memiliki kualitas super. Hadirnya diamond dan mutiara serta material bodi sampai mesin dari jam tangan yang asli menggunakan bahan terbaik jadi lebih presisi. Simak keunggulan lainnya berikut.

1. Material dari Bahan Kaca

Jam tangan Mido menggunakan material kaca (glass) sebagai penutup bagian atas. Material yang dipakai biasanya adalah Sapphire Glass menggunakan coating AR yang tahan terhadap goresan. Hal ini memungkinkan kaca bagian depan jam tangan lebih bersih dan awet.
ADVERTISEMENT
Alasan penggunaan material sapphire yaitu tidak meninggalkan bayangan pada dial jam tangan. Selain itu untuk menonjolkan bagian dial, merek Mido menghadirkan fitur anti reflective khusus pada jam tangan ini.

2. Penggunaan Mesin Movement dari ETA Swatch Group

Jam tangan Mido memakai mesin keluaran ETA Swatch Group dengan mesin calibre 80 yang memiliki cadangan daya sampai 80 jam. Terdapat tiga grade mesin yang digunakan yaitu ETA standar, COCS, dan elaborate.
Mesin jam merek Mido ini juga telah menggunakan bahan blue steal pada bagian sekrup. Sehingga bisa meminimalkan resiko kerusakan saat mesin terjauh atau terbentur.

3. Penggunaan Diamond dan Mutiara pada Bagian Dial

Bagian yang paling kelihatan saat menggunakan jam tangan yaitu dial. Oleh karena itu merek Mido menampilkan kemewahan jam tangan ini dengan menggunakan material khusus seperti diamond dan mutiara asli pada dialnya. Material ini ada pada jam tangan wanita.
ADVERTISEMENT

4. Penggunaan Material Hairspring dari Silikon dan Steel

Kualitas material berpengaruh besar terhadap akurasi waktu. Maka, jam tangan Mido menggunakan material dengan kualitas bagus seperti material hairspring dari silikon dan steel. Hairspring berfungsi untuk mengisi ulang daya balance wheel.
Silikon yang dipakai pada jam tangan ini memiliki fitur anti-magnet. Sehingga jam tangan yang memakai hairspring silikon tidak berdampak pada medan magnet.
Itulah 4 keunggulan yang menjadi alasan kenapa jam tangan Mido mahal. Jam ini juga menawarkan garansi internasional yang membuat calon pembeli tidak perlu ragu lagi dalam membeli produk jam tangan MIDO ini. (MRZ)