Konten dari Pengguna

5 Handbody Marina untuk Malam Hari dan Cara Pemakaian yang Benar

Info Produk
Menyajikan informasi seputar produk gadget hingga kendaraan yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
16 Februari 2025 16:59 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Produk tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi handbody marina untuk malam hari. Sumber: SHVETS/ pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi handbody marina untuk malam hari. Sumber: SHVETS/ pexels
ADVERTISEMENT
Handbody Marina untuk malam hari lebih jarang dilakukan dibanding pemakaian pada siang hari. Padahal pemakaian body lotion pada malam hari memberi banyak manfaat.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Jangan Jadi Muslimah Dekil, Rina Maruti, (2017: 99), penggunaan body lotion pada malam hari dapat mencegah kulit kering dan kehilangan kelembapan. Dengan rutin memakainya, maka bisa membantu kulit lebih sehat dan lembut.

5 Rekomendasi Handbody Marina untuk Malam Hari

Ilustrasi handbody marina untuk malam hari. Sumber: SHVETS/ pexels
Penggunaan handbody di malam hari membantu melembapkan, menutrisi, dan meregenerasi kulit. Pada malam hari, penyerapan nutrisi dari handbody tidak terganggu paparan sinar matahari atau polusi.
Berikut ini beberapa pilihan handbody Marina untuk malam hari yang bisa digunakan secara rutin agar hasilnya maksimal.

1. Marina UV White E Collagen Asta Body Lotion

Gambar adalah Marina UV White E Collagen Asta Body Lotion. Sumber: sahabatmarina.com
Handbody yang mengandung 8x Advanced Brightening Formula dari Biowhitening Complex. Di dalamnya terdapat Red Algae, Astaxanthin, Niacinamide (Vitamin B3), dan Vitamin E Beads.
Memberi manfaat untuk mencerahkan, membuat kulit kenyal, menutrisi kulit, dan melindungi dari radikal bebas.
ADVERTISEMENT

2. Marina Hand & Body Lotion UV White Nourish and Bright

Gambar adalah Marina Hand & Body Lotion UV White Nourish and Bright. Sumber: sahabatmarina.com
Dibuat dari bahan-bahan berupa Acerola Cherry, Bulgarian Rose, Niacinamide (Vitamin B3), Vitamin C, dan Vitamin E. Handbody ini diklaim teruji secara klinis 100 kali mencerahkan kulit.

3. Marina UV White Health & Glow 3x Active White Hand & Body Lotion

Gambar adalah Marina UV White Health & Glow 3x Active White Hand&Body Lotion. Sumber: sahabatmarina.com
Handbody ini baik digunakan minimal dua kali sehari agar hasilnya bisa maksimal. Mengandung Milk Protein, Pearl Nutrient, Niacinamide (Vitamin B3) & Vitamin E, dan Sea Salt. Tersedia dalam ukuran 50 ml, 92 ml, 185 ml, 350 ml, dan 460 ml.

4. Marina UV White Dewy Bright

Gambar adalah Marina UV White Dewy Bright. Sumber: sahabatmarina.com
Handbody ini cocok dipakai untuk semua jenis kulit. Mengandung Jeju sea mineral water, orange, Niacinamide, Vitamin B3, dan Vitamin E. Manfaat yang ditawarkan adalah membantu kulit tampak lebih cerah merata dan sehat berkilau.

5. Marina Natural Rich Moisturizing

Gambar adalah Marina Natural Rich Moisturizing. Sumber: sahabatmarina.com
Handbody dengan formula 24H Advanced Moisturizing, diperkaya 20x Superfood Antioxidant. Mengandung Avocado dan Olive Oil yang melindungi skin barrier, memberi kelembapan extra, dan menguncinya selama 24 jam.
ADVERTISEMENT

Pemakaian Handbody yang Benar

Ilustrasi handbody marina untuk malam hari. Sumber: Arina Krasnikova / pexels
Formula yang baik akan bekerja dengan baik pula jika dipakai sesuai dengan yang disarankan. Berikut ini cara pemakaian handbody yang benar.
Bagi sebagian orang, ritual merawat kulit pada malam hari merepotkan. Apalagi jika sudah kelelahan setelah seharian beraktivitas. Handbody Marina untuk malam hari di atas dapat menjadi referensi perawatan simpel, tetapi banyak memberi manfaat. (STA)