Konten dari Pengguna

5 Jenis Moisturizer Viva dan Manfaatnya Bagi Kulit

Info Produk
Menyajikan informasi seputar produk gadget hingga kendaraan yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
25 April 2025 17:28 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Produk tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jenis Moisturizer Viva. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Alexandra
zoom-in-whitePerbesar
Jenis Moisturizer Viva. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Unsplash/Alexandra
ADVERTISEMENT
Jenis moisturizer Viva dan manfaatnya bagi kulit yang dapat diperhatikan masyarakat sebelum membeli produknya. Viva Cosmetics telah menjadi salah satu merek kosmetik lokal yang dipercaya oleh masyarakat.
ADVERTISEMENT
Dengan berbagai produk perawatan kulit yang berkualitas dan harga terjangkau, Viva terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Salah satu produk andalannya adalah moisturizer atau pelembap wajah.

Jenis Moisturizer Viva dan Manfaatnya yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Produk Ini

Jenis Moisturizer Viva. Foto adalah Viva Moist Cream. Sumber foto: Viva Official Store
Dikutip dari buku Cantik Alami, Lisa (2018: 10), moisturizer merupakan zat yang banyak digunakan dalam berbagai produk kecantikan. Zat ini berguna untuk melembapkan kulit kering. Salah satu produk moisturizer lokal yang baik adalah Viva.
Moisturizer Viva memiliki berbagai varian sesuai dengan jenis dan kebutuhan kulit. Mulai dari kulit kering, berminyak, sensitif, hingga kombinasi, Viva menyediakan pilihan yang tepat untuk setiap kondisi kulit.
Setiap varian moisturizer Viva diformulasikan dengan bahan-bahan alami. Misalnya, bengkuang, teh hijau, mentimun, lidah buaya, dan kedelai, yang dikenal memiliki manfaat baik untuk kulit.
ADVERTISEMENT
Selain itu, beberapa produk juga dilengkapi dengan UV filter untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Dengan tekstur yang ringan dan mudah meresap, moisturizer Viva nyaman digunakan sehari-hari.
Baik sebelum maupun sesudah makeup. Viva Cosmetics telah lama dikenal sebagai merek lokal Indonesia yang menyediakan produk perawatan kulit berkualitas dengan harga terjangkau.
Berikut ini adalah beberapa jenis moisturizer viva dan manfaatnya.

1. Viva Moist Cream

Moisturizer ini mengandung vitamin A, E, dan F yang membantu melembutkan serta menghaluskan kulit. Teksturnya kental dan mudah meresap, sehingga cocok digunakan sebelum makeup untuk menjaga elastisitas kulit dan memberikan efek cerah.

2. Viva Pelembab Bengkuang

Jenis Moisturizer Viva. Foto adalah Viva Pelembab Bengkuang. Sumber foto: beliviva.vivacosmetic.com
Mengandung ekstrak bengkuang dan vitamin E, pelembap ini dikenal efektif mencerahkan kulit dan melindungi dari radikal bebas. Cocok untuk kulit normal hingga kering, dengan tekstur ringan yang mudah meresap.
ADVERTISEMENT

3. Viva Pelembab Green Tea

Diformulasikan dengan ekstrak teh hijau yang memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan, pelembap ini membantu mengontrol produksi minyak berlebih dan mencegah timbulnya jerawat. Ideal untuk kulit berminyak dan berjerawat.

4. Viva Moisturizer with Soybean

Jenis Moisturizer Viva. Foto adalah Viva Moisturizer with Soybean. Sumber foto: beliviva.vivacosmetic.com
Mengandung minyak kedelai yang kaya akan vitamin E, pelembap ini efektif melembapkan dan merawat kulit kering, memberikan hasil kulit yang lebih kenyal dan sehat.

5. Viva Queen Pro-Age Advance Moisturizer

Dirancang untuk perawatan kulit sehari-hari, pelembap ini ringan, mudah meresap, dan membantu menjaga kelembapan serta kelembutan kulit. Sekaligus merawat “skin barrier” agar kulit tetap sehat dan bercahaya.
Jenis moisturizer viva dan manfaatnya untuk berbagai jenis kulit dan kebutuhan, Viva Cosmetics menawarkan solusi perawatan kulit yang efektif dan terjangkau. Pilihlah varian yang paling sesuai dengan kondisi kulit. (Msr)
ADVERTISEMENT