Konten dari Pengguna

5 Merek Air Mineral Murah Tapi Berkualitas di Indonesia

Info Produk
Menyajikan informasi seputar produk gadget hingga kendaraan yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
27 April 2025 17:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Produk tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
merek air mineral murah. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
merek air mineral murah. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels
ADVERTISEMENT
Merek air mineral murah dan berkualitas tentunya banyak dicari oleh masyarakat. Sebab, air mineral termasuk kebutuhan dasar yang wajib dipenuhi agar tubuh tetap sehat dan beraktivitas. Kandungan mineral seperti kalsium, magnesium, dan potasium akan menjaga kesehatan tulang, otot, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Biokimia Kesehatan oleh Dr.Gusliani Eka Putri, dkk (2023:134) mineral merupakan senyawa esensial untuk berbagai proses metabolisme tubuh. Tanpa adanya mineral, tubuh tidak mungkin dapat berfungsi semestinya. Mineral juga berperan penting dalam pembentukan struktural dari jaringan keras dan lunak, kerja sistem enzim, kontraksi otot, dan respon saraf serta dalam pembekuan darah.

Merek Air Mineral Murah Tapi Berkualitas

merek air mineral murah. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels
Banyak merek air mineral murah yang dapat ditemui dengan mudah di berbagai toko maupun supermarket. Setiap merek tentunya memiliki keunggulan masing-masing yang dapat dipilih sesuai kebutuhan. Oleh karena itu, simak beberapa merek air mineral yang patut dicoba di bawah ini.

1. Club Air Mineral

Merek pertama adalah Club yang telah terkenal di seluruh penjuru Indonesia. Produk air mineral tersebut diproduksi oleh PT Tirta Sukses Perkasa mulai dari tahun 1988 lalu diakuisisi oleh PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk pada November 2013. Air minum ini dapat dikonsumsi sehari-hari karena kandungan mineralnya yang lengkap.
ADVERTISEMENT

2. VIT

VIT. Sumber: Tokopedia
VIT juga termasuk merek air mineral yang dapat dicoba karena cukup terjangkau. Terdiri dari berbagai ukuran, seperti 220 ml, 330 ml, 600 ml, 1500 ml, serta ukuran galon sebesar 19 liter. Pembeli dapat memilihnya sesuai kebutuhan untuk dikonsumsi sebagai air minum sehari-hari.

3. Le Minerale

Berikutnya adalah Le Minerale yang cukup terkenal karena rasa segarnya yang alami. air mineral ini memiliki kandungan mineral terbaik, seperti kalsium, magnesium, dan potassium yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Tak hanya itu, pengemasan produk air minum ini juga bebas kontaminasi sampai ke tangan konsumen.

4. AQUA

AQUA. Sumber: tokopedia
Merek AQUA tentunya tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Air minum ini diproduksi oleh PT Danone yang telah berdiri sejak lama. Harga dari air mineral ini pun cukup terjangkau dengan kualitas yang tinggi.
ADVERTISEMENT

5. Ades

Terakhir adalah Ades yang menjadi produk air mineral dari The Coca-Cola Company. Air mineral tersebut telah diproduksi dengan higienis hingga menghasilkan air minum dengan kesegaran dan kemurnian alami.
Demikianlah penjelasan mengenai beberapa merek air mineral murah dan berkualitas terbaik di Indonesia. Semoga bermanfaat! (NUM)