Konten dari Pengguna

5 Merk Lipstik High End Terbaik yang Patut Dicoba

Info Produk
Menyajikan informasi seputar produk gadget hingga kendaraan yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
20 Januari 2025 17:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Produk tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Merk lipstik high end. sumber: Pexels/MART PRODUCTION
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Merk lipstik high end. sumber: Pexels/MART PRODUCTION
ADVERTISEMENT
Produk kosmetik high end menjadi pilihan beberapa kalangan konsumen untuk mendapatkan kualitas terbaik, termasuk lipstik. Beberapa merk lipstik high end terbaik dapat menjadi rekomendasi yang patut dicoba untuk memaksimalkan hasil makeup yang digunakan.
ADVERTISEMENT
Istilah high end sering digunakan untuk menyebut produk dengan kualitas tinggi dan eksklusif. Selain bertujuan untuk mendapatkan hasil yang berkualitas, produk lipstik high end juga dapat menggambarkan kelas dan citra penggunanya.

Rekomendasi Merk Lipstik High End Terbaik

Ilustrasi Merk lipstik high end. sumber: Pexels/Valeria Boltneva
Dalam dunia kosmetik, berbagai merk lipstik high end yang beredar di pasaran memiliki keunggulan dan keistimewaan masing-masing yang bisa menjadi pilihan untuk aktivitas sehari-hari maupun acara spesial. Tentu saja harga yang tinggi akan sepadan dengan yang didapatkan penggunanya.
Inilah merk lipstik high end dengan formula terbaik yang patut di coba untuk mempercantik penampilan dan menciptakan kesan elegan.

1. Yves Saint Laurent Tatouage Couture Liquid Matte Lip Stain

Merk lipstik high end. Foto adalah Yves Saint Laurent Tatouage Couture Liquid Matte Lip Stain. Sumber: Tokopedia/Xelyn Shop
Lipstik ini salah satu merk high end yang cukup best seller, karena kualitasnya yang baik, yakni tidak membuat bibir kering dan memiliki ketahanan ketika digunakan untuk makan dan lainnya. Yves Saint Laurent Tatouage Couture Liquid Matte Lip Stain dibanderol dengan harga yang cukup tinggi, yakni Rp645.000.
ADVERTISEMENT

2. Dior Addict

Merk lipstik high end. Foto adalah Dior Addict. Sumber: dior.com
Dikutip dari laman resmi dior.com, Dior Addict adalah lipstik Dior shine yang formulanya kini terdiri dari 90% bahan-bahan yang berasal dari alam, dikemas dalam wadah yang sangat apik dan dapat diisi ulang. Hasilnya mengkilap dan bibir akan lembap hingga 24 jam, Harga lipstik ini berkisar Rp700.000.

3. CHANEL Rouge Allure Velvet Les Perles

Merk lipstik high end. foto adalah CHANEL Rouge Allure Velvet Les Perles. sumber: chanel.com
Lipstik ini hasil kreasi CHANEL Makeup Creation Studio dan Ammy Drammeh. Terdapat pilihan shade yang cantik yaitu himmery pink coral, rosy gold, shimmery pinkish silver, hingga shimmery copper gold. Harganya Rp890.000 dan dapat dibeli di website resmi CHANEL.

4. NARS Audacious Lipstick

Merk lipstik high end. Foto adalah NARS Audacious lipstick. sumber: narscosmetics.com
Lipstik dari NARS ini bertekstur layaknya satin dengan warna berani dan menghidrasi bibir agar tetap lembap, serta tahan lama. NARS Audacious Lipstick dijual dengan harga Rp380.800
ADVERTISEMENT

5. Huda Beauty Power Bullet Cream Glow Hydrating Lipstick

Merk lipstik high end. Foto adalah: Huda Beauty Power Bullet Cream Glow Hydrating Lipstick. sumber: hudabeauty.com
Klaimnya mudah digunakan, lembut untuk aktivitas sehari-hari. Harga Huda Beauty Power Bullet Cream Glow Hydrating Lipstick adalah Rp432.000. Keunggulan lain yang disukai dari lipstik ini ialah formulanya yang mengandung Kompleks peptida yang dipatenkan diciptakan untuk menstimulasi produksi kolagen.
Demikian beberapa merk lipstik high end dengan kualitas tinggi dan berkelas sehingga mampu memberikan kesan terbaik bagi para konsumen yang menggunakannya. Semoga informasi ini dapat bermanfat.(DVA)