Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Cream Siang Malam untuk Usia 40 Tahun Keatas yang Berkualitas

Info Produk
Menyajikan informasi seputar produk gadget hingga kendaraan yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
10 April 2025 17:20 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Produk tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi rekomendasi cream siang malam untuk usia 40 tahun keatas. Sumber foto: Pixabay/ AestheticJourney
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rekomendasi cream siang malam untuk usia 40 tahun keatas. Sumber foto: Pixabay/ AestheticJourney
ADVERTISEMENT
Menginjak usia 40-an, kondisi kulit akan mengalami perubahan. Seperti halnya mulai munculnya garis halus dan tanda-tanda penuaan. Oleh sebab itu, dibutuhkan produk cream skincare yang mampu mengatasi permasalahan kulit tersebut dengan baik. Maka dari itu, rekomendasi cream siang malam untuk usia 40 tahun keatas perlu dikenali agar pembaca dapat menentukan brand yang sesuai.
ADVERTISEMENT
Pada usia lanjut, kulit membutuhkan nutrisi dan perawatan yang lebih ekstra. Hal ini bertujuan supaya kesehatan kulit dapat terjaga secara menyeluruh.

Rekomendasi Cream Siang Malam untuk Usia 40 Tahun Keatas yang Berkualitas

Ilustrasi rekomendasi cream siang malam untuk usia 40 tahun keatas. Sumber foto: Pixabay/ AestheticJourney
Cream siang dan malam merupakan basic skincare yang perlu diaplikasikan secara rutin. Tidak hanya bagi kalangan muda, produk tersebut juga dapat digunakan untuk umur 40 tahun ke atas.
Tentunya, jenis cream untuk usia 40-an memiliki formulasi khusus. Dengan begitu, konsumen perlu mengetahui ragam produk yang cocok dipakai.
Agar lebih jelasnya, di bawah ini merupakan rekomendasi cream siang malam untuk usia 40 tahun keatas yang dapat dipertimbangkan.

1. Pond's Age Miracle Ultimate Youth

Pond's Age Miracle Ultimate Youth. Sumber foto: ponds.com
Pond's Age Miracle Ultimate Youth merupakan krim perawatan wajah yang cocok digunakan untuk usia 40 tahun ke atas. Produk Ultimate Youth diformulasikan dengan beberapa bahan aktif berupa niacinamide, hexylresorcinol, dan retinol-C.
ADVERTISEMENT
Kandungan tersebut dapat berperan untuk memudarkan noda hitam dan bekas jerawat. Produk Pond's Ultimate Youth dilengkapi dengan fungsi anti aging terbaik sehingga dapat merawat kulit secara optimal.
Tidak hanya itu, Pond's Age Miracle Ultimate Youth Day & Night juga memiliki keunggulan lain yaitu mampu mencerahkan serta meratakan warna kulit. Lantaran adanya vitamin C yang terkandung di dalamnya.

2. Wardah Renew You Day & Night Cream

Wardah Renew You Day & Night Cream. Sumber foto: Wardah Official
Wardah Renew You tersedia dalam varian krim siang dan malam. Produk skincare Wardah dapat digunakan untuk berbagai kalangan. Termasuk bagi konsumen yang usianya lebih dari 40 tahun.
Mengutip situs wardahbeauty.com, Wardah Renew You Day Cream merupakan krim pelembab yang kaya akan nutrisi. Produk tersebut dibuat dengan advanced recoverage system yang mampu membantu melawan tanda penuaan.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, untuk Wardah Renew You Night Cream mengandung 5 botanical extracts yang bisa membantu proses exfoliating. Selain itu, bahan aktif tersebut juga diklaim dapat merangsang pembentukan kolagen sehingga kulit bisa lebih cerah dan awet muda.

3. L'oreal Paris Revitalift Cream

L'oreal Paris Revitalift Cream. Sumber foto: loreal-paris.co.id
Produk L'oreal Paris Revitalift adalah produk perawatan yang dapat menjaga kesehatan kulit wajah. L'oreal Paris Revitalift Cream terbagi menjadi dua produk antara lain Revitalift Laser New Skin Anti-Aging Night Cream dan Revitalift Day Cream SPF 23.
Kedua varian tersebut memiliki aturan penggunaan serta fungsi yang berbeda. Untuk Revitalift Laser New Skin Anti-Aging merupakan krim malam yang dapat mengatasi tanda-tanda penuaan pada wajah. Produk ini diformulasikan khusus menggunakan adenosine sehingga kulit terasa lebih kencang.
Sedangkan Revitalift Day Cream SPF 23 dapat diaplikasikan pada siang hari. Revitalift Day Cream dibuat dengan kombinasi centella asiatica, dermalift, pro-retinol A, dan SPF 23. Fungsinya yaitu mampu menjadikan wajah tampak lebih awet muda dan bercahaya.
ADVERTISEMENT

4. Olay Regenerist Micro-Sculpting Cream

Olay Regenerist Micro-Sculpting Cream. Sumber foto: olayskincare.com
Olay Regenerist Micro-Sculpting Cream Night bermanfaat untuk menghidrasi kulit. Penggunaan skincare Olay Cream secara konsisten dapat menyamarkan garis-garis halus dan kerutan dalam waktu dua minggu saja.
Pelembab wajah malam tersebut juga diperkaya amino peptide complex. Bahan aktif tersebut dapat meregenerasi permukaan sel-sel kulit secara efektif.
Kemudian, Olay Regenerist juga menawarkan krim siang yang dilengkapi dengan beragam manfaat. Beberapa kegunaannya antara lain dapat meremajakan kulit dan mempertahankan kecantikan wajah.

5. Safi Age Defy

Safi Age Defy. Sumber foto: safiindonesia.com
Safi Age Defy merupakan skincare yang cocok dipakai untuk umur 40an. Safi Age Defy bisa dipakai pada siang dan malam. Saat siang, pembaca dapat mengaplikasikan Safi Age Defy Day Emulsion SPF 25 PA++. Produk tersebut memiliki kandungan 24K gold extract yang mampu menjaga keremajaan dan elastisitas kulit.
ADVERTISEMENT
Adapun produk yang dapat dipakai untuk malam hari adalah Safi Age Defy Renewal Night Cream. Skincare ini diperkaya dengan 4x anti aging ingredients yang dapat menyamarkan kerutan serta meregenerasi sel-sel kulit.
Itu dia lima rekomendasi cream siang malam untuk usia 40 tahun keatas yang bagus. Informasi di atas dapat dijadikan sebagai panduan bagi pembaca dalam memilih produk skincare yang tepat untuk merawat kulit secara optimal. (Riyana)