Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Moisturizer uang Mengandung Salicylic Acid

Info Produk
Menyajikan informasi seputar produk gadget hingga kendaraan yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
16 April 2025 13:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Produk tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi untuk Rekomendasi moisturizer yang mengandung Salicylic Acid. Sumber: pexels.com/Polina Kovaleva
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi untuk Rekomendasi moisturizer yang mengandung Salicylic Acid. Sumber: pexels.com/Polina Kovaleva
ADVERTISEMENT
Rekomendasi moisturizer yang mengandung Salicylic Acid banyak dicari pemilik kulit berminyak dan berjerawat. Salicylic Acid adalah bahan dalam produk perawatan wajah yang bermanfaat untuk mengatasi masalah kulit berjerawat dan berminyak.
ADVERTISEMENT
Salah satu fungsi Salicylic Acid adalah mengurangi minyak dan menyeimbangkan sebum. Salicylic Acid banyak digunakan dalam berbagai produk skin care. Salah satunya adalah mositurizer atau pelembab.

5 Rekomendasi Moisturizer yang Mengandung Salicylic Acid untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat

Ilustrasi untuk Rekomendasi moisturizer yang mengandung Salicylic Acid. Sumber: pexels.com/Polina Kovaleva
Menurut buku A-Z tentang Kosmetik oleh Dewi Muliyawan dan Neti Suriana (2013: 141), kulit berminyak adalah kulit yang memiliki kandungan air dan minyak yang tinggi. Pada kulit berminyak, kulit cenderung bertekstur kasar dan berminyak.
Kulit berminyak juga rentan mengalami masalah jerawat. Salah satu cara mengatasi kulit berminyak dan berjerawat adalah menggunakan produk skin care yang mengandung Salicylic Acid.
Moisturizer dengan Salicylic Acid adalah pelembap yang tidak hanya melembapkan tetapi juga membantu merawat kulit berminyak dan berjerawat. Berikut ini lima rekomendasi moisturizer yang mengandung Salicylic Acid:
ADVERTISEMENT

1. Erha Acne Care Lab Gentle Acne Moizturizer

Erha Acne Care Lab Gent;a Acne Care Moisturizer. Sumber: erhastore.co.id
Acne Care Lab Gentle Acne Care Moisturizer adalah pelembab yang diformulasikan khusus untuk kulit berjerawat dengan kondisi kering, sensitif, mudah merah, dan atopi.
Menurut erhastore.co.id, produk ini dikembangkan dengan formula dermatologi ERHA Acne Act Gentle Acne Moisturizer dengan kandungan BHA dan Ceramide untuk mengatasi dan mencegah jerawat. Diperkaya dengan formula pH balance dan hypoallergenic untuk mengurangi iritasi.

2. Skintific 3X Acid Anti Acne Gel Moisturizer

Skintific 3X Acid Anti Acne Gel Moisturizer. Sumber: skintificindonesia.com
Skintific 3X Acid Anti Acne Gel Moisturizer adalah pelembap yang mengandung kombinasi Salicylic Acid, Lactic Acid, dan Lactobionuc Acid. Manfaat produk ini adalah untuk menenangkan kulit berjerawat, mengontrol minyak berlebih, dan membantu mencegah munculnya jerawat baru.

3. Wardah Acnederm Night Treatment Moisturizer

Wardah Acnederm Night Treatment Moisturizer. Sumber: tokopedia.com/wardah-official
Wardah Acnederm Night Treatment Moisturizer adalah pelembap khusus malam hari yang bermanfaat untuk manyamarkan noda bekas jerawat dan mencerahkan kulit.
ADVERTISEMENT
Diperkaya dengan BHA untuk mengangkat kulit mati, Salicylic Acid yang berfungsi untuk mencegah munculnya komedo, menyembuhkan jerawat, dan mengurangi peradangan.
Kandungan lainnya adalah Centella Asiatica Extract yang bermanfaat mencegah tumbuhnya bakteri penyebab jerawat.

4. Glad2Glow 3D Acid Acne Moisturizer

Glad2Glow 3D Acid Acne Moisturizer. Sumber: tokopedia.com/glad2glow
Glad2Glow 3D Acid Acne Moisturizer adalah pelembap untuk kulit berjerawat yang diformulasikan dengan 3 acid, yaitu Salicylic Acid, Succinic Acid, dan Mandelic Acid untuk meredakan, mematangkan dan mengeringkan jerawat tanpa menyebabkan iritasi dan menjaga kelembapan sehingga kulit tidak kering.

5. NPure Centella Asiatica Acne Clear Barrier Moisturizer

Npure Centella Asiatica Acne Clear Barrier Moisturizer. Sumber: npureofficial.id
NPure Centella Asiatica Acne Clear Barrier Moisturizer adalah pelembap yang dapat membantu mengurangi noda bekas jerawat, menjaga kelembapan alami kulit, mengontrol minyak berlebih, dan merawat kulit berjerawat.
Dilengkapi dengan 5x Ceramide Complex yang membantu memperbaiki skin barrier dan tekstur kulit yang kasar. 11x Acne Power Fighter membantu menenangkan kulit kemerahan dan mengurangi jerawat.
ADVERTISEMENT
Itulah lima rekomendasi moisturizer yang mengandung Salicylic Acid untuk kulit berminyak yang rentan mengalami masalah jerawat. Semua produk yang direkomendasikan ini bermanfaat untuk melembapkan kulit dan mengatasi masalah kulit berjerawat. (IND)