Konten dari Pengguna

Apakah Kamera Infinix Smart 5 Bagus? Ini Jawabannya

Info Produk
Menyajikan informasi seputar produk gadget hingga kendaraan yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
26 Agustus 2024 14:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Produk tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Apakah kamera Infinix Smart 5 bagus? Sumber foto: Instagram infinixid
zoom-in-whitePerbesar
Apakah kamera Infinix Smart 5 bagus? Sumber foto: Instagram infinixid
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Infinix Smart 5 merupakan smartphone Android 10 go edition yang memiliki berbagai fitur unggulan. Selain didukung dengan baterai berkapasitas jumbo, smartphone ini juga dilengkapi kamera dengan resolusi tinggi. Lantas, apakah kamera Infinix Smart 5 bagus?
ADVERTISEMENT
Infinix Smart 5 termasuk jajaran produk entry level yang diproduksi oleh perusahaan Infinix Mobile. Model Smart 5 resmi dirilis pada tahun 2020 dengan peningkatan spek mengungguli seri pendahulunya.

Apakah Kamera Infinix Smart 5 Bagus? Ini Penjelasannya

Apakah kamera Infinix Smart 5 bagus? Sumber foto: Instagram infinixid
Infinix Smart 5 adalah smartphone yang mengusung tampilan layar luas dengan desain poni. Ponsel tersebut sudah memiliki kemampuan face unlock dan fingerprint sensor yang canggih.
Untuk kamera, mengutip situs gsmchina.com Infinix Smart 5 dibekali kamera utama 13 MP dan kamera depan 8 MP. Dengan ini, apakah kamera Infinix Smart 5 bagus? Tentu saja, kamera Infinix Smart 5 bagus karena resolusinya tinggi serta dilengkapi dengan deretan fitur yang memadai kebutuhan pengguna.
Adapun penjelasan tentang beberapa keunggulan fitur yang terdapat pada kamera Infinix Smart 5 adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT

1. Mode Potret

Mode potret pada kamera Infinix Smart 5 memungkinkan pengguna untuk menerapkan efek dan penerangan saat mengambil foto. Selain itu, mode ini juga mampu mengenali wajah objek secara detail, sehingga hasil gambar dapat lebih maksimal.

2. Fokus Otomatis

Kamera Infinix Smart 5 mempunyai fitur fokus otomatis (auto fokus). Hal ini memudahkan dalam pemotretan gambar bergerak dan mempertahankan fokus pada model foto. Adanya fitur fokus otomatis bisa menghasilkan gambar yang jernih pada titik bidikan yang dikehendaki.

3. Deteksi Pemandangan AI

Pengaplikasian Ai (Artificial Intelligence) pada kamera Infinix Smart 5 memiliki beberapa kelebihan. Melalui deteksi Ai antarmuka kamera Infinix Smart dapat mendeteksi objek pemandangan secara otomatis dalam frame foto. Kemudian, potret gambar yang dibidik juga dapat semakin berkualitas dan mempunyai detail tajam.
ADVERTISEMENT
Dengan demikian, apakah kamera Infinix Smart 5 bagus? Jawabannya yaitu bagus. Pasalnya, smartphone ini dibekali dengan kamera beresolusi tinggi yang menghadirkan visual tajam dan realisme potret maksimal. Semoga informasi ini dapat bermanfaat! (Riyana)