Konten dari Pengguna

Apakah Kualitas Sepeda Lipat Genio Bagus? Ini Penjelasannya

Info Produk
Menyajikan informasi seputar produk gadget hingga kendaraan yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
18 Juli 2024 17:39 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Produk tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sepeda lipat Genio Lunox 1.0 T3, sumber: genio.bike
zoom-in-whitePerbesar
Sepeda lipat Genio Lunox 1.0 T3, sumber: genio.bike
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Merk Genio adalah salah satu merek yang menyediakan sepeda lipat di Indonesia. Namun, apakah kualitas sepeda lipat Genio bagus? Sebab, penting bagi pesepeda untuk mengetahui terlebih dahulu kualitas dari merek sepeda yang ingin dibelinya.
ADVERTISEMENT
Genio bike adalah merek sepeda yang diproduksi oleh PT. Terang Dunia Internusa. Sampai saat ini sudah memproduksi berbagai jenis sepeda mulai dari sepeda lipat sampai sepeda gunung.

Apakah Kualitas Sepeda Lipat Genio Bagus?

Sepeda lipat Gaenio F371 T3, sumber: genio.bike
Sepeda lipat merupakan jenis sepeda yang dibuat sedemikian rupa agar mempunyai kemampuan untuk dilipat menjadi ukuran lebih kecil. Saat ini sepeda lipat banyak disukai karena mudah dibawa dan praktis.
Untuk mendapatkan sepeda lipat yang bagus, konsumen harus cerdas dalam memilih mereknya. Salah satu merek yang memproduksi sepeda lipat yaitu Genio.
dikutip dari laman resmi genio.bike Genio Bike 100% merek asli Indonesia di bawah naungan PT. Terang Dunia Internusa. Perusahaan ini yang sudah mempunyai pengalaman dalam industri sepeda lebih dari 45 tahun. Sampai saat ini telah memproduksi berbagai jenis sepeda dengan jaringan lebih dari 600 toko atau distributor yang tersebar di seluruh Indonesia.
ADVERTISEMENT
Untuk jenis sepeda lipat, Genio juga memproduksi dengan berbagai seri atau tipe. Adapun tipe dari sepeda ini di antaranya, yaitu F211, Lunox 1.0, Runes 1.0, Vesta 1.0, F371, F371 T2, Lunox 1.0 T2, Lunox 1.0 T3, dan F371 T3.
dengan banyak tipe yang sudah dijual, lalu apakah kualitas sepeda lipat Genio bagus? Sepeda lipat genio semua tipenya memiliki kualitas yang bagus dengan didukung material frame yang kokoh.
Pada sepeda lipat Genio dengan tipe Lunox 1.0 didukung dengan material Hi-ten steel folding frame dengan desain modern dan sangat fleksibilitas.
Kemudian pada tipe F-211 juga diproduksi dengan rangka berbahan Hi-ten steel folding serta dari bahan rigid. Rangka rigid tersebut menjadi teknologi masa kini yang memudahkan penggunaan dan penyimpanan.
ADVERTISEMENT
Selain itu, juga dilengkapi dengan 7 level pengaturan kecepatan yang dapat disesuaikan dengan medan jalanan. Untuk menjaga keamanan pengendara, sepeda Genio F-211 juga dilengkapi dengan sistem pengeremannya memakai mechanical disc brake.
Komponen lain dari sepeda ini adalah memakai pedal PP folding pedal, rantai 7SP, stem alloy folding, dan memakai casette freewheel 14-28T.
Contoh spesifikasi dari beberapa tipe sepeda lipat Genio menunjukkan bahwa merek sepeda lipat ini mempunyai mutu atau kualitas yang baik. Bagi pengguna yang menginginkan sepeda ini tidak perlu ragu lagi untuk membelinya.
Demikian penjelasan mengenai pertanyaan apakah kualitas sepeda lipat Genio bagus. Pada intinya, sepeda lipat dengan merek Genio mempunyai standar kualitas yang bagus dan layak untuk dipilih dan digunakan sehari-hari.
ADVERTISEMENT