Konten dari Pengguna

Sepatu HOKA vs Nike, Mana yang Terbaik? Ini Penjelasannya

Info Produk
Menyajikan informasi seputar produk gadget hingga kendaraan yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
22 September 2024 16:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Produk tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sepatu Hoka vs Nike. Sumber: hoka.com
zoom-in-whitePerbesar
Sepatu Hoka vs Nike. Sumber: hoka.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sepatu HOKA vs Nike keduanya disukai pecinta olahraga. Sepatu yang nyaman dan mendukung aktivitas berolahraga paling banyak dicari, apalagi yang memberi sentuhan keindahan dalam penampilan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari hoka.com, awalnya dikenal dengan sepatu dengan midsole yang terlalu besar, kini HOKA sudah mempu menjadi apa yang diinginkan pelari. Sementara itu, nike.com menulis Nike berkomitmen selalu melakukan inovasi dan mendedikasikan produk bagi para atlet.

Sepatu HOKA vs Nike, Mana yang Terbaik? Seperti ini Penjelasan Lengkapnya

Sepatu Hoka vs Nike. Sumber: nike.com
Membandingkan merek sepatu lari dapat dilakukan untuk menyesuaikan kebutuhan dengan apa yang dimiliki oleh kedua sepatu yang dibandingkan. Berikut ini adalah penjelasan lengkap sepatu HOKA vs Nike.

1. Persamaan Keduanya

Diakui bahwa kedua merek ini memproduksi sepatu lari berkualitas tinggi. Keduanya membuat berbagai jenis sepatu lari, memiliki bantalan sepatu yang empuk, berperforma tinggi, ringan, dan responsif.

2. Perbedaan Utama Sepatu HOKA dan Nike

Sebenarnya, kedua sepatu ini cenderung lebih sempit secara keseluruhan, terutama pada bagian tumit dan pertengahan kaki. Perbedaannya, sepatu HOKA cenderung memiliki ruang lebih lapang di bagian ujung kaki. Bagian ujung inilah yang menerima tekanan.
ADVERTISEMENT
Dengan demikian, HOKA tampaknya secara bertahap beralih ke kotak jari kaki yang lebih lebar pada model-model yang lebih baru dibandingkan dengan kotak jari kaki yang lebih meruncing pada iterasi sebelumnya.

3. Sepatu Pelari vs Sepatu yang Bisa Dipakai Lari

Sejak awal, HOKA merancang produknya sebagai sepatu lari. Itulah mengapa, awalnya banyak digemari para pelari trail dan pelari ultramaraton.
Sedangkan Nike tidak mengkhusukan diri pada pelari utama. Nike juga menyediakan sepatu lari minimalis. Itulah mengapa, Nike menjadi lebih populer. Apalagi Nike mencanangkan program daur ulang untuk sepatu yang diproduksi.

3. Terus Memberi Kenyamanan bagi Pelari

Baik HOKA mauupun Nike terus berinovasi dan berusaha membuat sepatu persis seperti yang diinginkan pengguna. Problem awal keduanya adalah ruang yang terlalu sempit pada bagian ujung kaki.
Maka kemudian keduanya menawarkan beberapa model yang tersedia dalam ukuran lebar. Nike memiliki Nike Pegasus dan Nike Revolution yang tersedia dalam ukuran lebar. HOKA memiliki beberapa model, seperti Bondi dan Clifton, yang memiliki pilihan ukuran lebar.
ADVERTISEMENT
Sepatu HOKA vs Nike kedua membuka diri dengan perbaikan yang diinginkan konsumen. Manakah yang lebih baik dari keduanya? Jawabannya ada pada masing-masing, kenyamanan dapat ditemukan dengan mencoba keduanya. (STA)