Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Tas Kalibre Buatan Mana? Ini Jawabannya dan Produk Terbaiknya
25 Oktober 2024 17:43 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Info Produk tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tas Kalibre buatan mana? Pertanyaan tersebut kerap ditanyakan oleh para calon pembeli. Kalibre adalah sebuah brand yang sedang populer dikalangan pria .
ADVERTISEMENT
Brand ini sudah mengeluarkan cukup banyak jenis produk yang bisa dipakai oleh pria seperti tas, kaos polos, kemeja, topi, hingga sarung tangan untuk kendaraan bermotor. Tas yang ada pun mempunyai jenis beragam, jadi bisa dipilih sesuai dengan selera masing-masing individu.
Tas Kalibre Buatan Mana? Ini Jawabannya
Sekarang ini ada banyak merek lokal yang menjual tas dengan kualitas terbaik. Salah satunya adalah brand Kalibre.
Lantas, tas Kalibre buatan mana?
Mengutip laman website milik Kalibre yaitu iamkalibre.id, Kalibre merupakan produk tas penjelajah asal kota Bandung , Indonesia, dengan harga tas Kalibre yang terjangkau dengan model kekinian.
Tas lokal ini sudah mampu menyaingi beberapa brand asal luar negeri karena menggunakan bahan berkualitas. Tidak hanya itu, model dan gayanya pun mengikuti perkembangan zaman, jadi sudah pasti akan cocok dengan style masa kini.
ADVERTISEMENT
Rekomendasi Produk Terbaik Tas Kalibre
Kalibre mempunyai beberapa produk best seller yang harus diketahui oleh para kolektor tas pria. Apa sajakah produk-produk terbaiknya? Berikut informasinya.
1. Backpack Predator Hipack 02
Tas ransel Backpack Predator Hipack 02 menjadi salah satu produk terbaik yang dimiliki oleh Kalibre. Tas ini dijual dengan harga Rp785.000 dengan warna netral seperti biru yang dipadukan dengan warna hitam. Tas ini dilengkapi dengan kompartment laptop dengan busa Kompartment ATK sehingga memudahkan pengguna ketika membawa laptop saat bepergian.
2. Tas Hp Smartphone Case
Tidak hanya tas backpack saja, Kalibre juga mengeluarkan tas smarphone khusus pria yang bisa dibawa kemana saja dan kapan saja. Tas ini mempunyai warna dasar hitam dan biru muda yang dibanderol seharga Rp149.000.
3. Kalibre Trolley Bag
Selanjutnya yaitu ada Kalibre Trolley Bag dengan ukuran 18 inci. Bagi pria yang suka berpetualang disarankan untuk memakai tas ini karena memiliki dua fungsi yaitu backpack dan trolley yang bisa dipakai dalam satu waktu.
ADVERTISEMENT
Tempat penyimpanan pun luas sehingga bisa menyimpan beberapa pakaian untuk 3 sampai 5 hari disertai dengan tempat penyimpanan laptop atau sepatu sandal. Bahan yang digunakan pun berkualitas, jadi dijamin kuat ketika dipakai.
Jadi jawaban dari pertanyaan tas Kalibre buatan mana yaitu Bandung, Jawa Barat. Semoga ulasan dan rekomendasi produk bisa membantu bagi yang ingin membeli produk ini.
(LFP)