Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
10 Cara Membangun Chemistry dengan Rekan Kerja agar Suasana Kerja Menye
4 Februari 2024 22:39 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Cara membangun chemistry dengan rekan kerja di kantor diperlukan agar situasi kerja menjadi menyenangkan dan tujuan bersama bisa diwujudkan.
ADVERTISEMENT
Di bawah ini akan dijelaskan cara membangun chemistry dengan rekan kerja yang bisa diterapkan guna menciptakan lingkungan yang nyaman.
Cara Membangun Chemistry
Dikutip dari buku Jangan Jadi Pemimpin Sebelum Baca Buku Ini karya Rama S. Nugraha, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membangun chemistry di antara rekan kerja , yaitu:
1. Hindari Sifat Bossy
Hal pertama yang harus dilakukan adalah tidak bersifat bossy. Jangan selalu ingin terlihat lebih baik dari orang lain dan berusaha memimpin tim.
2. Komunikasi yang Baik
Komunikasi adalah salah satu cara terbaik memastikan hubungan jenis apapun akan berhasil, termasuk dalam membangun chemistry dengan rekan kerja.
3. Perhatian
Ketika ada rekan kerja yang menunjukkan gelagat berbeda seperti biasa, sudah sewajarnya untuk memperhatikannya. Kedekatan juga akan bisa terbangun dari perhatian terus menerus.
ADVERTISEMENT
4. Saling Membantu
Saling bantu membantu dalam pekerjaan akan membuat pekerjaan jadi lebih ringan, sekaligus akan membantu membangun chemistry menjadi lebih baik.
5. Pendengar yang Baik
Ketika salah satu rekan kerja menghadapi masalah, jadilah pendengar yang baik. Begitu juga yang akan terjadi sebaliknya.
6. Sabar
Walau antar rekan terkadang ada perselisihan, tetaplah bersabar agar hal tersebut tidak justru berlarut-larut, termasuk di dalamnya saat menghadapi perbedaan pendapat, dan lainnya.
7. Selalu Ada
Rekan kerja yang baik akan selalu ada dan menyediakan waktu bagi rekan lainnya. Entah dalam urusan pekerjaan atau dalam urusan pribadi, baik dalam susah maupun senang.
8. Jangan Perhitungan
Saat bersama dengan tim jangan terlalu perhitungan dalam bekerja. Bagi tugas dengan baik dan lakukan yang terbaik saat mengerjakannya.
9. Tidak Menyalahkan
Ketika ada masalah, jangan saling menyalahkan. Melainkan saling bekerjasama untuk menemukan solusi atas permasalahan tersebut.
ADVERTISEMENT
10. Adil
Perlakukan semua rekan kerja dengan adil dan tidak membeda-bedakan. Hal ini perlu untuk membangun chemistry yang baik antar seluruh rekan kerja.
Demikian penjelasan mengenai cara membangun chemistry dengan rekan kerja agar suasana kerja menjadi menyenangkan. (SP)