Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Alasan Cewek Tiba-Tiba Cuek dan Cara Menghadapinya
19 Juni 2023 23:01 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Beberapa cowok biasanya mengalami kesulitan untuk memahami cewek. Salah satu kesulitan itu adalah mencari penyebab atau alasan cewek tiba-tiba cuek.
ADVERTISEMENT
Pasalnya, ketika sudah menjadi cuek, cewek akan tampak begitu acuh dan enggan untuk berbicara satu patah kata pun. Hal ini tentu membuat cowok menjadi bertanya-tanya, bahkan overthinking dengan hubungan asmaranya.
5 Alasan Cewek Tiba-Tiba Cuek
Secara alami, cewek sering kali mengalami perubahan mood karena faktor hormonal. Setiap orang biasa mengenal kondisi tersebut sebagai premenstrual syndrome atau PMS.
Namun, alasan cewek tiba-tiba cuek bukan hanya karena PMS. Ada berbagai faktor lain yang dapat menyebabkan cewek berubah menjadi pribadi yang cuek. Inilah lima alasan cewek mendadak menjadi cuek terhadap pasangannya:
1. Cemburu
Cemburu adalah salah satu alasan yang kerap membuat cewek menjadi cuek secara tiba-tiba. Cewek yang cuek karena cemburu biasanya sudah lelah atau terlanjur malas untuk berbicara dengan pasangannya.
ADVERTISEMENT
2. Merasa tidak Didengar
Alasan lain yang menyebabkan cewek menjadi cuek adalah merasa tidak didengar. Ketika dirinya tidak didengarkan oleh pasangan, cewek mengambil sikap seperti itu sebab merasa kecewa atau membalas perlakuan pasangan.
3. Sibuk
Alasan ketiga adalah sibuk. Baik cowok maupun cewek, tentu membutuhkan waktu untuk menyelesaikan pekerjaan atau kesibukannya sehingga cewek pun dapat tampak cuek karena terlampau sibuk.
4. Masalah dalam Keluarga atau Pertemanan
Alasan keempat adalah cewek memiliki masalah dalam keluarga atau pertemanan. Jika ini adalah penyebab cewek menjadi cuek, pasangan perlu berusaha untuk menemani dan memberikan dukungan.
5. Bosan
Setiap manusia dapat merasa bosan, baik dalam rutinitas maupun dalam hubungan. Pasalnya, beberapa orang memang kerap membutuhkan waktu untuk dirinya sendiri atau me time terlebih dahulu.
Cara Menghadapi Cewek yang Mendadak Cuek
Alasan cewek mendadak cuek memang banyak dan tidak dapat disamaratakan antara satu orang dengan orang yang lainnya. Namun, ketika menemukan cewek yang mendadak bersikap cuek, pasangan dapat berusaha untuk menghadapinya.
ADVERTISEMENT
Berikut adalah beberapa cara menghadapi cewek yang mendadak cuek:
1. Bertanya dan Mendengarkan
Pasangan dapat mencoba menanyakan langsung kepada cewek dan berusaha mendengarkannya dengan saksama menggunakan empati.
Mengutip dari Kompromi Dua Hati: Bersama Pasangan Menikmati Perkawinan Bahagia karya Ginanjar (2013: 71), mendengarkan dengan empati adalah mencoba memahami sudut pandang dan perasaan lawan bicara. Hal ini penting untuk mengetahui isi hati pasangan.
2. Mengajak Jalan Berdua
Cara kedua adalah mengajak jalan berdua. Terkadang, cewek mendadak cuek karena ada perasaan tidak nyaman yang tidak dapat diungkapkan kepada pasangannya.
Momen jalan berdua dapat menjadi sarana untuk memberikan ruang serta waktu baginya untuk bercerita sekaligus refreshing.
3. Mengajak Makan Bersama
Selain jalan berdua, makan bersama juga bisa menjadi cara untuk mengetahui sebab pasangan mendadak cuek. Pasalnya, saat makan bersama ada banyak peluang untuk sepasang kekasih saling bicara.
ADVERTISEMENT
Contohnya adalah ketika menunggu makanan tiba, saat memilih menu, atau saat selesai makan.
Berdasarkan penjelasan di atas, dapat dipahami bahwa ada banyak alasan cewek tiba-tiba cuek. Jadi, pasangan perlu berusaha melakukan komunikasi dengan bertanya dan mendengarkan untuk mengetahui jawaban yang pasti. (AA)