5 Bahasa Tubuh Wanita Ketika Menyukai Pria untuk Menambah Pengetahuan

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
Konten dari Pengguna
1 Maret 2024 22:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bahasa Tubuh Wanita Ketika Menyukai Pria. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Carly Rae Hobbins
zoom-in-whitePerbesar
Bahasa Tubuh Wanita Ketika Menyukai Pria. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Carly Rae Hobbins
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bahasa tubuh adalah salah satu cara berkomunikasi paling mendasar dan sangat sulit untuk dipalsukan, tidak seperti perkataan yang bisa berbeda dengan isi hati. Lalu, bagaimana bahasa tubuh wanita ketika menyukai pria?
ADVERTISEMENT
Ada beberapa bahasa tubuh yang akan diperlihatkan oleh seorang wanita, terutama ketika bertemu secara langsung. Untuk lebih jelasnya, simak dalam pembahasan berikut ini.

5 Bahasa Tubuh Wanita Ketika Menyukai Pria

Bahasa Tubuh Wanita Ketika Menyukai Pria. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Travis Grossen
Dikutip dari buku Membaca Pikiran Orang Lewat Bahasa Tubuh karya Dianata Eka Putra (2009), bahasa tubuh adalah gerakan tubuh dan bagian-bagiannya yang terjadi secara spontan dan merupakan hasil alam bawah sadar manusia untuk mengekspresikan keinginan dan persamaannya yang tersembunyi dari dalam hati.
Bahasa ini dapat berupa postur tubuh terbuka dan ekspresi wajah. Bertingkah gelisah, gugup, wajah memerah, dan telapak tangan berkeringat juga merupakan tanda bahwa seseorang tertarik pada Anda.
Berikut ini adalah bahasa tubuh wanita ketika menyukai pria idamannya, bahasa ini bisa diamati ketika sedang bertemu secara langsung.
ADVERTISEMENT

1. Kontak Mata

Wanita yang tertarik pada pria cenderung menjaga kontak mata yang lebih lama. Ini adalah cara mereka untuk menunjukkan minat dan keterlibatan dalam percakapan. Selain itu, kebanyakan pupil wanita juga akan melebar saat bertatapan
Terakhir, wanita akan berkedip cepat dibandingkan dengan biasanya yang menandakan bahwa ada rasa suka yang timbul.

2. Sentuhan Ringan

Sentuhan ringan, seperti menepuk lengan atau punggung, bisa menjadi tanda bahwa seorang wanita merasa nyaman dan tertarik pada pria. Reaksi ini terkadang dilakukan dengan tidak sengaja.

3. Tersenyum

Senyuman yang tulus dan sering muncul saat berinteraksi dengan pria bisa menjadi indikasi kuat bahwa wanita tersebut menyukai pria tersebut.

4. Postur Tubuh Terbuka

Wanita yang tertarik pada pria cenderung menunjukkan postur tubuh yang terbuka. Ini menunjukkan bahwa mereka merasa nyaman dan terbuka untuk interaksi lebih lanjut.
ADVERTISEMENT

5. Mimik Wajah

Ekspresi wajah wanita juga bisa menjadi petunjuk. Misalnya, jika dia sering mengangkat alis atau menunjukkan ekspresi wajah yang terkejut saat berbicara dengan pria, itu bisa menjadi tanda bahwa dia tertarik.
Memahami bahasa tubuh wanita bisa membantu pria untuk lebih memahami perasaan dan minat wanita tersebut. Demikian adalah pembahasan mengenai bahasa tubuh wanita ketika menyukai pria. (WWN)