5 Bahasa Tubuh Wanita Tidak Tertarik pada Pria yang Bisa Terbaca Secara Langsung

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
Konten dari Pengguna
4 Maret 2024 23:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bahasa Tubuh Wanita Tidak Tertarik pada Pria. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Carly Rae Hobbins
zoom-in-whitePerbesar
Bahasa Tubuh Wanita Tidak Tertarik pada Pria. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Carly Rae Hobbins
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bahasa tubuh merupakan salah satu cara komunikasi paling dasar dan juga paling bisa dipercaya. Pasalnya, bahasa tubuh dianggap sebagai respons alami dari seseorang dalam menghadapi sesuatu, termasuk ketika jatuh cinta.
ADVERTISEMENT
Lantas, bagaimana bahasa tubuh wanita tidak tertarik pada pria Sebenarnya bahasa tubuh tersebut bisa diamati dan diketahui ketika melakukan kontak langsung dengan wanita tersebut. Untuk lebih jelasnya, simak pembahasan berikut ini.

5 Bahasa Tubuh Wanita Tidak Tertarik pada Pria

Bahasa Tubuh Wanita Tidak Tertarik pada Pria. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/JD Mason
Dikutip dari buku Seni Membaca Isi Hati, Pikiran dan Perasaan Orang Lain karya Axela Kaily, (2019) bahasa tubuh adalah bentuk dari komunikasi nonverbal atau tanpa kata. Bahasa ini sulit dipahami tetapi menjadi bahasa yang tidak bisa berbohong.
Ada berbagai bahasa tubuh wanita tidak tertarik pada pria yang bisa terbaca secara dapat dijadikan sebagai referensi. Pasalnya, banyak pria yang tidak menyadari bahwa wanita telah memberikan sinyal-sinyal nonverbal yang menunjukkan ketertarikan atau ketidaktertarikan mereka.
ADVERTISEMENT
Berikut ini adalah beberapa bahasa tubuh wanita tidak tertarik pada pria yang bisa terbaca secara langsung.

1. Menghindari Kontak Mata

Wanita yang tidak tertarik pada pria akan cenderung menghindari kontak mata. Mereka akan melihat ke arah lain, menundukkan kepala, atau bahkan menutup mata mereka.
Ini menunjukkan bahwa mereka tidak ingin berkomunikasi dengan pria atau merasa tidak nyaman dengan kehadiran pria.

2. Menjauhkan Diri

Bahasa tubuh lainnya dari wanita yang tidak tertarik pada pria adalah cenderung menjauhkan diri dari. Mereka akan berdiri atau duduk dengan jarak yang cukup jauh, menyilangkan lengan atau kaki, atau bahkan berpaling.
Hal ini sebenarnya menunjukkan bahwa mereka tidak ingin bersentuhan atau merasa terancam.

3. Menunjukkan Ekspresi Wajah Negatif

Menunjukkan ekspresi wajah yang negatif seperti datar, kurang senyum atau cuek juga bisa menjadi tanda bahwa wanita tidak tertarik pada pria. Hal ini biasanya akan sangat terlihat dan bisa diamati dengan jelas.
ADVERTISEMENT

4. Menggunakan Bahasa Tubuh Tertutup

Wanita yang tidak tertarik pada pria akan cenderung menggunakan bahasa tubuh tertutup, seperti menyentuh wajah, rambut, atau leher mereka, memainkan benda-benda di sekitar mereka, atau bahkan memasukkan tangan mereka ke dalam saku.

5. Mengirim Sinyal-sinyal Bercanda

Seorang wanita yang tidak tertarik pada pria akan cenderung mengirim sinyal-sinyal bercanda, seperti tertawa berlebihan, menggoda dengan cara yang tidak menyenangkan, atau bahkan mengolok-olok.
Itulah penjelasan mengenai bahasa tubuh wanita tidak tertarik pada pria.
Jika menemukan beberapa bahasa tubuh tersebut maka sebaiknya menghentikan usaha untuk mendekati wanita tersebut untuk menghindari perasaan kecewa lebih mendalam. (WWN)