Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Cara Lepas dari Karmic Relationship yang Harus Diketahui
23 November 2023 23:50 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ada berbagai cara lepas dari karmic relationship yang dapat dilakukan, walaupun terlihat tidak mudah.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Edukasi Kesehatan Reproduksi dan Seksual pada Remaja Tunanetra oleh Kurniaty Ulfah, dkk., pacaran merupakan proses hubungan dua orang bertemu dan melakukan serangkaian aktivitas bersama agar saling mengenal satu sama lain.
Namun, tidak semua hubungan pacaran dapat berjalan sehat, misalnya terjerat dalam karmic relationship. Bagaimana caranya supaya terbebas dari hubungan tersebut? Simak pembahasannya berikut ini.
Cara Lepas dari Karmic Relationship yang Harus Diketahui
Berikut ini beberapa cara lepas dari karmic relationship yang dapat dilakukan agar tidak terjerat dalam hubungan tidak baik.
1. Menyadari Kondisi
Untuk dapat terlepas dari karmic relationship, dibutuhkan kesadaran bahwa dirinya dengah berada dalam hubungan tersebut. Pasalnya, karmic relationship mungkin akan terlihat indah di awal sehingga tidak semua orang bisa langsung menyadarinya.
ADVERTISEMENT
Bahkan, sebagian besar orang yang terjerat dalam karmic relationship merasa sudah menemukan pasangan hidup yang tepat. Namun, seiring berjalannya waktu, hubungan tersebut akan semakin toxic. Sampai akhirnya kedua pihak merasa lelah dan mulai tidak saling mencintai.
2. Introspeksi
Karmic relationship dapat terjadi akibat suatu perbuatan yang dilakukan di masa lalu. Karena itu, penting bagi setiap pasangan untuk melakukan introspeksi diri agar tidak terjebak dalam hubungan tersebut.
Sayangnya, kebanyakan orang lebih suka menyalahkan pasangan daripada melakukan introspeksi pada diri sendiri.
3. Memaafkan
Setelah merenungkan kesalahan, ada kalanya seseorang akna merasa sedih dan bersalah. Namun, jangan sampai terjebak dalam masa tersebut terlalu lama. Maafkanlah diri sendiri yang pernah melakukan kesalahan di masa lalu.
4. Berbuat Kebaikan
Untuk menghentikan siklus dalam karmic relationship, seseorang harus melakukan hal baik dengan hati yang tulus. Dengan begitu, berbagai kebaikan akan datang menghampiri dari berbagai arah.
ADVERTISEMENT
5. Bersabar
Apabila sudah melakukan berbagai langkah untuk lepas dari karmic relationship di atas, langkah yang harus dilakukan selanjutnya adalah bersabar. Biarkan alam semesta bekerja untuk membalas kebaikan yang sudah dilakukan.
Demikian pembahasan mengenai cara lepas dari karmic relationship yang bisa dilakukan. (LAU)