5 Cara Melawan Rasa Takut untuk Menjalin Hubungan

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
Konten dari Pengguna
20 April 2024 22:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Melawan Rasa Takut untuk Menjalin Hubungan. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Carly Rae Hobbins
zoom-in-whitePerbesar
Cara Melawan Rasa Takut untuk Menjalin Hubungan. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Carly Rae Hobbins
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mengetahui cara melawan rasa takut untuk menjalin hubungan tentunya hal yang wajib diketahui bagi mereka yang sedang memiliki masalah dengan cara menjalin hubungan. Bagian sebagian orang menjalin hubungan dengan orang lain merupakan hal yang sepele.
ADVERTISEMENT
Tetapi bagi mereka yang memiliki trauma atau masalah justru menjadi masalah yang besar. Jika dibiarkan tentunya tidak baik untuk kehidupan sosial, sehingga secara perlahan harus diatasi. Untuk lebih jelasnya simak dalam pembahasan berikut ini.

Cara Melawan Rasa Takut untuk Menjalin Hubungan

Cara Melawan Rasa Takut untuk Menjalin Hubungan. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Candice Picard
Dikutip dari laman resmi Cleveland Clinic https://my.clevelandclinic.org, rasa takut untuk menjalin hubungan dengan orang lain khususnya lawan jenis bisa masuk ke dalam gamophobia.
Tentunya masalah ini harus diatasi karena bisa mengganggu kehidupan sosial seseorang. Berikut ini adalah beberapa cara melawan rasa takut untuk menjalin hubungan dengan orang lain.

1. Identifikasi Sumber Ketakutan

Langkah pertama adalah memahami apa yang sebenarnya membuat takut untuk menjalani hubungan dengan orang lain. Apakah takut ditolak? Terluka? Kehilangan kebebasan? atau karena trauma masa lalu.
ADVERTISEMENT
Luangkan waktu untuk merenungkan apa yang memicu rasa takut agar mengetahui akar masalah dari gangguan ini.

2. Tantang Pikiran Negatif

Ketakutan sering kali berakar pada pikiran negatif yang tidak realistis. Tantanglah pikiran-pikiran ini dengan pertanyaan logis. Misalnya dengan memikirkan apakah benar-benar semua orang akan menolak dan lain sebagainya.
Gantilah pikiran negatif dengan afirmasi positif yang membangun kepercayaan diri. Hal tersebut akan membantu untuk memulai hubungan baru dengan lebih baik.

3. Hadapi Rasa Takut Secara Bertahap

Jangan memaksakan diri untuk langsung terjun ke dalam hubungan yang serius. Mulailah dengan langkah-langkah kecil, seperti memulai percakapan dengan orang baru, berkencan singkat, atau menghadiri acara sosial.
Semakin sering keluar dari zona nyaman, semakin terbiasa dengan rasa takut dan semakin mudah untuk mengatasinya.

4. Fokus pada Hal Positif

Alih-alih memikirkan semua hal buruk yang mungkin terjadi, fokuslah pada hal-hal positif yang bisa didapatkan dari menjalin hubungan.
ADVERTISEMENT
Pikirkan tentang kebahagiaan, kasih sayang, dan keintiman yang dapat dirasakan bersama pasangan. Bayangkan semua hal indah yang mungkin terjadi dalam hubungan yang sehat dan bahagia.
Itulah beberapa cara melawan rasa takut untuk menjalin hubungan. Dengan keberanian dan tekad, dapat melawan rasa takut dan membuka diri untuk cinta dan kebahagiaan dalam hidup. (WWN)