Konten dari Pengguna

5 Cara Mengatasi Anak Membangkang agar Cepat Berubah

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
25 Januari 2024 20:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara mengatasi anak yang membangkang. Sumber: Pavel Danilyuk/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara mengatasi anak yang membangkang. Sumber: Pavel Danilyuk/pexels.com
ADVERTISEMENT
Seiring dengan pertumbuhan anak, si kecil pun akan mengalami perkembangan emosional. Hal ini kerap memicu sikap membangkang ketika keinginan orang tua tidak sesuai kehendaknya. Itulah sebabnya, setiap orang tua perlu mengetahui cara mengatasi anak yang membangkang.
ADVERTISEMENT
Rai dalam Social Skill Training (SST) sebagai Intervensi pada Anak dengan Gangguan Sikap Menentang, mengungkapkan bahwa seorang anak bisa menjadi pembangkang ketika orang tua terlalu membebaskannya atau memberikan aturan terlalu ketat.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai cara mengatasi anak yang membangkang, simak selengkapnya di artikel berikut ini.

Cara Mengatasi Anak yang Membangkang

Ilustrasi cara mengatasi anak yang membangkang. Sumber: Mikhail Nilov/pexels.com
Orang tua mungkin akan menghadapi anak yang bersikap membangkang dan tidak mendengarkan perintahnya. Hal ini kerap membuat orang tua merasa emosi. Agar tidak mengganggu perkembangan si kecil, berikut ini cara mengatasi anak yang membangkang untuk diterapkan orang tua:

1. Membuat Aturan di Rumah

Salah satu cara mengatasi anak yang membangkang adalah membuat aturan di rumah. Menerapkan aturan penting untuk membuat anak lebih disiplin.
ADVERTISEMENT
Namun, pastikan bahwa aturan yang dibuat tidak terlalu membatasi atau justru mengekang anak. Sebab, hal ini bisa membuat perilaku membangkangnya lebih parah.

2. Berkomunikasi secara Aktif

Cara mengatasi anak yang membangkang berikutnya adalah berkomunikasi secara aktif. Dalam hal ini, orang tua bisa mengajak anak berdiskusi agar si kecil memahami konsekuensi dari setiap perbuatannya.
Selain itu, berkomunikasi juga dilakukan untuk tawar-menawar agar si kecil mengurangi perilaku membangkang. Namun, pastikan orang tua tidak memaksa anak.

3. Memberi Anak Pilihan

Cara mengatasi anak yang membangkang selanjutnya adalah memberikan pilihan. Pada umumnya, setiap anak mempunyai jalan pikirannya sendiri. Hal ini terkadang membuatnya enggan menerima nasihat.
Untuk mengatasi hal tersebut, orang tua bisa memberikan pilihan kepada anak guna mengatasi perilaku membangkangnya.

4. Biarkan Anak Belajar dari Pengalaman

Cara mengatasi anak yang membangkang lainnya adalah membiarkannya belajar dari pengalaman. Pasalnya, anak yang membangkang cukup susah untuk dilarang lewat kata-kata.
ADVERTISEMENT
Maka dari itu, orang tua bisa memberikan sedikit kebebasan kepada anak agar dirinya mendapatkan pengalaman. Setelah itu, berikan pemahaman kepadanya agar dirinya tidak mengulangi hal yang sama kembali.

5. Mengajak Anak Bekerja Sama

Cara mengatasi anak yang membangkang yang terakhir adalah mengajak si kecil bekerja sama. Dibandingkan harus menyuruh anak, orang tua bisa mengajak anak untuk melakukan suatu aktivitas bersama.
Dengan begini, orang tua juga bisa berperan sebagai teman si kecil, sehingga dirinya merasa lebih nyaman.
Demikian sederet informasi mengenai cara mengatasi anak yang membangkang. [ENF]