Konten dari Pengguna

5 Cara Menghadapi Suami yang Pemarah dan Temperamental

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
1 Agustus 2023 18:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menghadapi suami yang permarah. Sumber: Afif Ramdhasuma/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menghadapi suami yang permarah. Sumber: Afif Ramdhasuma/pexels.com
ADVERTISEMENT
Menjalani kehidupan rumah tangga tentu tidak terlepas dari berbagai masalah yang sering muncul, seperti menghadapi suami marah. Itulah mengapa, setiap istri harus paham tentang cara menghadapi suami yang pemarah. Rizki dalam Analisis Kriminologis dan Yuridis Kasus Tindak Pidana Kekerasan Fisik yang Dilakukan Suami Terhadap Isteri (Studi Beberapa Putusan Hakim Pengadilan Negeri) menyebutkan bahwa sosok suami yang pemarah cenderung berpotensi melakukan KDRT. Untuk memahami lebih lanjut tentang cara menghadapi suami yang permarah, baca artikel ini sampai habis.
ADVERTISEMENT

Cara Menghadapi Suami yang Pemarah

Ilustrasi cara menghadapi suami yang permarah. Sumber: Alex Green/pexels.com
Memiliki suami yang pemarah dan temperamental tentu membuat istri harus berhati-hati dalam setiap perbuatan serta perkataan. Sebab, hal sepele cenderung bisa membuat suami ringan tangan. Berikut ini adalah cara menghadapi suami yang pemarah dan temperamental untuk dilakukan istri.

1. Memahami Penyebab Suami Marah

Salah satu cara menghadapi suami yang pemarah adalah dengan memahami penyebab kemarahan dan mengetahui pola perilakunya. Pasalnya, seorang suami tidak akan marah jika tidak terdapat penyebabnya. Untuk itu, seorang istri harus paham tentang temperamen suami, penyebabnya, dan keadaan yang memicu kemarahan.

2. Memahami Emosi yang Dirasakan

Cara menghadapi suami yang pemarah selanjutnya adalah dengan memahami emosi yang bisa dirasakan oleh istri saat menghadapi kemarahan suaminya. Misalnya adalah kemarahan suami bisa membuat istri merasa kecewa, sedih, marah, atau tak berdaya. Dengan memahami dampak emosi yang mungkin dirasakan diri sendiri, seorang istri akan lebih mudah dalam melatih emosinya.
ADVERTISEMENT

3. Tidak Mengontrol Suami saat Marah

Cara menghadapi suami yang pemarah lainnya adalah dengan tidak mengontrol dirinya ketika sedang marah. Pasalnya, ketika sedang marah, seseorang cenderung enggan mendengarkan kritikan maupun masukan. Untuk itu, sebaiknya hindari upaya mengendalikan dan mengontrol suami ketika dirinya sedang marah agar tidak memperkeruh suasana.

4. Refleksi Diri

Cara menghadapi suami yang permarah dan temperamental lainnya adalah dengan merefleksi diri atas perbuatan serta perkataan terhadap suami. Sebab, boleh jadi kemarahan suami disebabkan oleh perbuatan istri. Untuk itu, cobalah untuk sering merefleksi diri agar bisa meminimalkan perbuatan atau perkataan yang menyebabkan suami marah.

5. Menunjukkan Perilaku Non Verbal yang Hangat

Cara menghadapi suami yang pemarah dan temperamental terakhir adalah dengan menunjukkan perilaku nonverbal yang hangat terhadapnya. Pasalnya, Perilaku verbal seperti perkataan bisa membuatnya tersinggung. Sebaliknya, dengan menunjukkan perilaku nonverbal, seperti memeluk atau menepuk pundaknya, amarah suami bisa mereda. Demikian sederet informasi mengenai cara menghadapi suami yang permarah dan temperamental. [ENF]
ADVERTISEMENT