Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Cara Mengisi Waktu Luang Bersama Teman, Santai Tapi Produktif
12 Oktober 2024 16:54 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Memiliki waktu luang di hari libur tentu akan membosankan jika dilalui dengan berdiam diri saja. Namun, untuk mencegah rasa bosan tersebut dapat dengan beraktivitas bersama teman. Sebab, banyak cara mengisi waktu luang bersama teman baik.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku The Secret Of Relathionship, A. Kaily Morris (2020:46), meski bukan soal hidup bersama di masa depan, memilih teman juga tidak kalah membingungkan dengan memilih pasangan hidup. Oleh karena itu, melakukan kegiatan bersama dapat menimbulkan ikatan batin yang baik.
Cara Mengisi Waktu Luang Bersama Teman
Mengisi waktu luang dengan hal yang positif dapat menyenangkan hati seseorang. Salah satunya dengan mengikuti beberapa cara mengisi waktu luang bersama teman yang santai namun produktif. Sebagai referensi, simak beberapa kegiatan yang dapat dilakukan tersebut.
1. Olahraga
Olahraga adalah salah satu kegiatan yang berdampak postif bagi tubuh, dibandingkan jika terus menerus menonton TV. Dengan berolahraga, seseorang dapat lebih berenergi, sehat, dan bugar dalam menghadapi hari-hari.
ADVERTISEMENT
2. Pergi Ke Coffee Shop
Tips berikutnya adalah dengan mengajak teman pergi ke coffee shop untuk mengisi waktu luang. Menikmati kopi kesukaan dapat membuat rileks tubuh. Sembari duduk bersama, banyak hal yang bisa dibicarakan untuk saling bertukar cerita. Sehingga suasana tidak terasa membosankan.
3. Piknik ke Taman
Selanjutnya, dapat dengan mengajak teman piknik bersama. Pilih kegiatan dan tempat yang seru dengan membawa makanan ringan dari rumah atau dapat juga dengan setiap orang harus membawa makanan untuk disantap bersama.
4. Barbekyuan di Taman
Menghabiskan waktu bersama teman dapat juga dengan mengundang teman-teman untuk membuat BBQ. Beberapa hal yang perlu disiapkan adalah pemanggang steak dan juga makanan pendamping untuk dinikmati bersama.
5. Jelajahi Jajanan Kaki Lima
Terakhir, banyaknya pedagang kaki lima di pinggir jalan dapat dimanfaatkan untuk menghabiskan waktu bersama teman. Dengan menjelajahi makanan kesukaan ini, dapat menciptakan momen menyenangkan bersama sahabat. Bahkan, dapat menemukan kuliner baru yang menarik.
ADVERTISEMENT
Demikianlah beberapa cara mengisi waktu luang bersama teman yang dapat diikuti. Salah satunya dengan berolahraga bersama teman. Semoga bermanfaat! (NUM)