Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Cara Support Pacar yang Lagi Down dan Butuh Penyemangat
16 Juli 2023 23:30 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ada banyak cara support pacar yang lagi down yang bisa dicoba. Dalam suatu hubungan, diperlukan sikap saling mengerti dan memahami.
ADVERTISEMENT
Dalam menjalani hubungan juga tidak selamanya mulus. Ada kalanya masalah terjadi. Problematika dapat menimpa sejoli atau pribadi masing-masing.
Lantas, bagaimana cara support pacar yang lagi down? Berikut hal yang perlu dilakukan sehingga ia tidak terpuruk atau sedih terus-menerus.
Cara Support Pacar yang Lagi Down
Cara support pacar yang lagi down sebetulnya dapat dilakukan dengan mudah. Hanya saja perlu kesabaran ekstra. Menurut Azizah Hefni dalam buku Sedikit Tertawa, Banyak Menangis, salah satu cara menghibur seseorang adalah menghiburnya dengan kata-kata jenaka.
Saat telah menjalin hubungan, cinta harus terus dirawat sehingga bisa tetap bersemi. Seseorang tak bisa hanya menuntut diperhatikan tanpa mau memberi perhatian, termasuk ketika pasangan atau pacarnya sedang putus asa dan sedih karena suatu hal.
ADVERTISEMENT
Sebagai pasangan, kita juga harus memberikan dukungan serta semangat sehingga ia dapat cepat bangkit. Salah satu hal yang kerap dilakukan ialah mengirim kata-kata penyemangat untuknya.
Akan tetapi, biasanya tindakan tersebut tidak cukup untuk meredakan kesedihan pacar. Sebab, sejatinya ia butuh sosok yang ada di sisinya. Oleh sebab itu, kita harus lebih peka terhadap apa yang dirasakan pasangan.
Berikut adalah beberapa cara support pacar yang lagi down yang cukup efektif.
1. Memberi Perhatian
Kekecewaan ditambah kesedihan yang dialami pasangan membuatnya merasa hancur. Karena itu, tetaplah berada di sisinya untuk menguatkan serta menjadi sandaran. Inilah saatnya memberi perhatian, bukan menuntut perhatian darinya.
2. Selalu Mendampingi
Jangan biarkan pasangan merasa sendiri. Dampingi selalu dengan tetap memberinya ruang untuk merenung serta berpikir. Sikap ini akan membuat pasangan merasakan kasih sayang dan dicintai.
ADVERTISEMENT
3. Mencari Penyebabnya
Ada orang yang enggan menceritakan apa pun yang dialami. Bila pasangan termasuk tipe demikian, carilah penyebabnya terlebih dahulu. Hindari memaksanya untuk bicara atau meminta pacar bercerita dengan nada kasar.
Tenangkan ia terlebih dahulu, baru ajak mengobrol dari hati ke hati. Jika telah mengetahui penyebab kesedihannya, tentu lebih mudah mencari solusi bersama.
4. Tunjukkan Rasa Sayang
Sewaktu pacar sedang down, tunjukkanlah rasa sayang dengan berusaha memenuhi kebutuhannya, memastikan pasangan sudah makan, beristirahat cukup, hingga tenangkan ia dengan sentuhan maupun pelukan.
5. Hindari Menyalahkan
Dalam situasi seperti ini, tidak perlu menyalahkan langkah atau tindakan pasangan. Cukup fokus kepada membenahi perasaannya yang hancur sekaligus mencari solusi. Inilah support system yang diperlukan oleh pasangan.
Demikian beberapa cara support pacar yang lagi down yang bisa diaplikasikan tatkala pasangan merasakan kekecewaan. Tetaplah berada di sisinya dan jadilah sandaran sehingga pasangan cepat bangkit. (DN)
ADVERTISEMENT