Konten dari Pengguna

5 Cara Uncrush Orang dengan Cepat untuk Menenangkan Hati

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
21 Juli 2023 18:12 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara uncrush orang dengan cepat. Sumber: Liza Summer/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara uncrush orang dengan cepat. Sumber: Liza Summer/pexels.com
ADVERTISEMENT
Saat menyukai seseorang tetapi tak kunjung terbalaskan, ada kalanya seseorang mulai merasa lelah. Untuk itu, mengetahui cara uncrush orang dengan cepat bisa jadi langkah tepat untuk dilakukan.
ADVERTISEMENT
Nailul dalam Jurnal Psikologi Undip menyebutkan bahwa rasa suka terhadap seseorang memang bisa datang dan pergi. Salah satu cara uncrush orang dengan cepat adalah mengakui dan menerima keadaan.
Untuk memahami lebih dalam tentang cara uncrush orang dengan cepat, mari baca artikel berikut ini.

Cara Uncrush Orang dengan Cepat

Ilustrasi cara uncrush orang dengan cepat. Sumber: Liza Summer/pexels.com
Berhenti menyukai seseorang adalah hal wajar. Sebab, rasa suka pada seseorang bisa menghilang kapan saja. Terutama bila perasaan tersebut tidak kunjung terbalaskan.
Untuk membantumu berhenti menyukai si dia, berikut adalah sejumlah cara uncrush orang dengan cepat yang bisa diterapkan.

1. Mengakui dan Menerima Keadaan

Salah satu cara uncrush orang dengan cepat adalah dengan mengakui dan menerima keadaan apa adanya. Hal ini bisa dilakukan dengan mengikhlaskannya dan menyadari jika perasaan memang tidak terbalaskan.
ADVERTISEMENT
Dengan begitu, kamu akan bisa mengakhiri perasaan kepada gebetan dengan lebih mudah dan cepat.

2. Membeli Hadiah untuk Diri Sendiri

Cara uncrush orang dengan cepat berikutnya adalah dengan membeli hadiah untuk diri sendiri. Langkah ini diperlukan untuk menghibur diri dan menyadari bahwa mencintai diri sendiri adalah hal yang lebih penting.
Di samping itu, membeli hadiah untuk diri sendiri juga bisa bermanfaat agar seseorang merasa terhibur, senang, dan mencapai kepuasan.

3. Melepas Kesedihan

Cara berhenti menyukai seseorang dengan cepat berikutnya adalah dengan melepas kesedihan. Pasalnya, saat menyadari jika seseorang tidak menyukaimu, tentu kamu akan merasa sedih.
Oleh sebab itu, dibandingkan menahan rasa sedih, sebaiknya coba melepaskannya dengan menangis, curhat ke teman, atau menulis.

4. Berhenti Kepo

Cara berhenti menyukai seseorang dengan cepat selanjutnya adalah dengan tidak lagi penasaran dengan rutinitasnya. Pasalnya, dengan mencoba mencari tahu rutinitas gebetan, seseorang akan tetap menyukainya.
ADVERTISEMENT
Untuk mempermudah hal tersebut, kamu bisa memulai dengan berhenti mengikutinya di media sosial atau menghapus kontaknya. Dengan begitu, rasa penasaran pun akan semakin berkurang.

5. Melakukan Aktivitas Baru

Cara berhenti menyukai seseorang dengan cepat yang terakhir adalah dengan melakukan aktivitas baru. Hal ini bisa membantu menghadirkan kepuasan batin.
Ada banyak rutinitas baru yang bisa dilakukan, seperti mengatur jadwal olahraga, membaca buku, mengikuti kursus, atau kegiatan lain yang bermanfaat. Itulah informasi tentang sederet cara uncrush orang dengan cepat yang bisa diterapkan. [ENF]