Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Ciri-ciri Laki-laki Puber Kedua yang Harus Diketahui
19 September 2023 19:07 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ada berbagai ciri-ciri laki-laki puber kedua yang harus diketahui, terutama oleh para istri.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Rahasia Cowok yang Cewek Nggak Tau!, puber kedua berbeda dengan puber yang dialami remaja ketika mengalami perubahan fisik maupun psikologis. Puber kedua merupakan istilah yang menggambarkan perilaku orang-orang dewasa yang bergaya seperti remaja puber.
Puber kedua dapat terjadi pada laki-laki maupun perempuan. Lantas, apa saja ciri-ciri laki-laki puber kedua?
Ciri-ciri Laki-laki Puber Kedua yang Harus Diketahui
Berikut ini beberapa ciri-ciri laki-laki puber kedua yang harus diketahui:
1. Testosteron Menurun
Sebuah jurnal mengatakan bahwa kadar testosteron pada laki-laki akan menurun seiring bertambahnya usia. Setelah usia 30 tahun, kadar testosteron akan menurun secepat 0,4 sampai 2% setiap tahunnya.
Selain itu, puber kedua juga ditandai dengan bertambahnya berat badan serta berkurangnya energi.
2. Perubahan Fisik
Puber kedua membuat laki-laki ingin menunjukkan kelebihannya. Baik dalam bidang olahraga, agama, dan lain sebagainya. Selain itu ada pula yang menunjukkannya dengan berusaha menarik perhatian wanita yang lebih muda darinya.
ADVERTISEMENT
Demi mendukung upaya tersebut, mereka berusaha menunjukkan perubahan fisik dan lebih memperhatikan penampilan supaya mendapatkan perhatian. Bahkan tak jarang mereka menyemir rambut serta berpakaian seperti anak muda.
3. Melonjaknya Emosi
Emosi pada laki-laki puber kedua akan bergejolak. Hal ini dapat terjadi karena mereka merasa tidak puas dengan dirinya sendiri. Ada beberapa gejala gangguan emosional yang dapat terjadi. Beberapa diantaranya:
4. Perubahan Kulit
Dengan menurunnya kadar testosteron, akan menyebabkan kondisi otot semakin melemah sehingga kekuatan otot berkurang. Selain itu, kondisi kulit juga semakin keriput dan kering.
Pada malam hari, laki-laki yang mengalami puber kedua juga cenderung berkeringat. Maka dari itu sebaiknya menjaga kesehatan sebelum hal ini terjadi.
5. Dada Membengkak
Ciri-ciri laki-laki puber kedua yang berikutnya adalah dada membengkak atau terasa lunak. Hal ini juga dibarengi dengan rambut rontok dan resiko osteoporosis karena kadar testosteron yang menurun.
ADVERTISEMENT
Itulah sekilas pembahasan mengenai ciri-ciri laki-laki puber kedua yang harus diketahui.(LAU)