Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
6 Ciri-ciri Cowo Modus yang Harus Diwaspadai Para Wanita
13 Mei 2023 23:17 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sekarang ini semakin banyak wanita yang harus menelan kekecewaan karena termakan modus para pria. Maka dari itu, wanita harus tahu ciri-ciri cowo modus agar bisa lebih waspada.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya, kehadiran pria bertanggung jawab memang menjadi idaman para wanita. Namun, untuk mendapatkan cowo yang bertanggung jawab tidak semudah yang dibayangkan.
Banyak pria yang modus mengharuskan para wanita untuk lebih selektif dalam memilih pasangan. Salah satunya caranya yaitu dengan mengetahui ciri-ciri modus tersebut dalam penjelasan ini.
Ciri-ciri Cowo Modus, Wanita Harus Waspada
Dikutip dari Buku Are You The One? Karya Bening Pertiwi, ini dia ciri-ciri cowo modus yang harus diwaspadai wanita.
1. Memberikan Perhatian yang Berlebihan
Pada dasarnya, cewek memang membutuhkan perhatian, namun tidak untuk perhatian yang berlebihan. Bisa saja perhatian yang diberikan hanya sebagai bentuk modus bukan hal yang serius.
Maka dari itu, para wanita harus lebih waspada ketika mendapatkan perhatian berlebih dari cowo.
ADVERTISEMENT
2. Selalu Muncul di Semua Sosial Media
Ciri modus kedua cowok adalah sering muncul di sosial media cewek. Cowok yang modus biasanya akan melakukan segala upaya untuk bisa mengakses akun sosial media cewek.
Bahkan akan lebih sering muncul di komentar dan like postingan cewek.
3. Selalu Siap Membantu
Cowok yang modus biasanya akan selalu siap sedia membantu atau menjadi pahlawan di berbagai kesempatan. Contohnya seperti menawari tumpangan, sudah di depan rumah atau di depan kosan saat pagi hari.
4. Berbohong Demi Menarik Perhatian
Cowo yang memang serius dalam PDKT tentu saja akan datang dengan berani dan menjadi diri sendiri. Dia akan bertemu dengan kamu menggunakan apa yang dia punya bukan barang pinjaman.
Biasanya, cowok yang hanya modus akan rela berbohong demi mendapatkan nilai plus di mata cewek.
ADVERTISEMENT
5. Tebar Pesona
Tampil keren dan kece memang tidak salah, namun berbeda lagi jika tebar pesona. Cowok yang serius pasti akan ramah sewajarnya saja dan senyum secukupnya, ini jauh berbeda dengan cowok modus yang gemar tebar pesona pada perempuan.
6. Menjalin Hubungan Tanpa Status
Ciri yang satu ini memang paling menyebalkan karena cowok modus bisa menjalin hubungan tanpa status. Sebaiknya hindari cowok yang berlaku seperti ini karena hanya akan merugikan diri sendiri.
Ciri-ciri cowo modus tersebut memang perlu diwaspadai para wanita agar tidak termakan omongan buaya. Lebih baik sakit hati terlebih dahulu daripada harus mengetahui kenyataan pahit di akhir. (DSI)