Konten dari Pengguna

6 Ciri-Ciri Orang Kasmaran dan Jatuh Cinta yang Mudah Dikenali

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
17 Oktober 2023 23:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ciri-ciri orang kasmaran. Sumber: vjapratama/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ciri-ciri orang kasmaran. Sumber: vjapratama/pexels.com
ADVERTISEMENT
Orang yang kasmaran atau jatuh cinta umumnya akan menunjukkan ciri-ciri tertentu. Adapun salah satu ciri-ciri orang kasmaran adalah selalu memikirkan orang yang dicintai.
ADVERTISEMENT
Azzam dalam Muqadimah Cinta menyebutkan jika orang yang sedang jatuh cinta biasanya sulit menyembunyikan ekspresi melalui bahasa tubuhnya.
Untuk lebih memahami tentang ciri-ciri orang kasmaran dan jatuh cinta, baca artikel ini sampai habis.

Ciri-Ciri Orang Kasmaran

Ilustrasi ciri-ciri orang kasmaran. Sumber: Fernanda Latronico/pexels.com
Cinta adalah suatu perasaan yang kompleks. Sejumlah orang merasa malu untuk mengungkapkannya. Meski begitu, saat sedang jatuh cinta, bahasa tubuh seseorang sulit disembunyikan sehingga akan tampak tanda-tanda tertentu.
Berikut ini adalah ciri-ciri orang kasmaran dan jatuh cinta.

1. Posesif

Salah satu ciri-ciri orang kasmaran dan jatuh cinta adalah cenderung posesif serta mudah cemburu meskipun belum menjalin hubungan pacaran.
Sikap posesif tersebut biasanya akan tampak ketika dirinya sedang khawatir terhadap gebetan atau gebetannya tengah menunjukkan perilaku yang tidak sesuai harapannya.
ADVERTISEMENT

2. Selalu Memikirkan Orang yang Dicintai

Ciri-ciri orang kasmaran dan jatuh cinta selanjutnya adalah seseorang selalu memikirkan orang yang dicintai. Bahkan, ketika sedang sibuk melakukan sesuatu, dirinya akan sempat memikirkan orang yang dicinta.

3. Empati

Bersikap empati juga termasuk sebagai ciri-ciri orang kasmaran dan jatuh cinta. Sebab, saat sedang jatuh cinta, seseorang cenderung lebih mampu merasakan apa yang tengah dirasakan oleh orang yang dicintai.

4. Merencanakan Masa Depan

Ciri-ciri orang kasmaran dan jatuh cinta selanjutnya adalah seseorang kerap merencanakan atau membicarakan masa depan berdua. Misalnya adalah bahasan terkait pernikahan, keturunan, hingga rumah tangga.

5. Emosi Tidak Stabil

Ciri-ciri orang kasmaran berikutnya adalah emosinya cenderung kurang stabil. Pasalnya, jatuh cinta adalah perasaan yang membuat koordinasi tubuh menjadi tidak beraturan. Hal ini memicu ketidakstabilan fisiologi sekaligus emosi.

6. Melihat Sudut Pandang Positif

Ciri-ciri orang kasmaran yang terakhir adalah seseorang cenderung hanya melihat dari sudut pandang positif tanpa mempertimbangkan kemungkinan terburuk lainnya.
ADVERTISEMENT
Padahal, setiap hubungan yang hendak dibangun dengan orang lain cenderung memiliki risiko. Hal ini menunjukkan bahwa seseorang tengah dibutakan oleh cinta.
Demikian penjelasan mengenai ciri-ciri orang kasmaran. [ENF]