Konten dari Pengguna

6 Contoh Kecerdasan Emosional dalam Kehidupan Sehari-hari

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
9 September 2023 17:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh kecerdasan emosional. Sumber: Tima Miroshnichenko/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh kecerdasan emosional. Sumber: Tima Miroshnichenko/pexels.com
ADVERTISEMENT
Kecerdasan emosional adalah suatu kemampuan yang dimiliki seseorang unuk memahami dan mengelola emosi diri sendiri maupun orang lain. Salah satu contoh kecerdasan emosional adalah dapat memahami perasaan diri sendiri.
ADVERTISEMENT
Prawitasari dalam Kecerdasan Emosi menyebutkan jika memiliki kecerdasan emosional adalah hal penting bagi setiap individu.
Mari simak berbagai contoh kecerdasan emosional dalam kehidupan sehari-hari di bawah ini.

Contoh Kecerdasan Emosional

Ilustrasi contoh kecerdasan emosional. Sumber: Andrea Piacquadio/pexels.com
Kkecerdasan emosional adalah kemampuan seseorang untuk mengelola dan memahami emosi pada dirinya atau diri orang lain.
Adapun beberapa contoh kecerdasan emosional adalah sebagai berikut.

1. Berkomunikasi secara Efektif

Salah satu contoh kecerdasan emosional adalah kemampuan untuk berkomunikasi secara efektif. Komunikasi adalah kemampuan yang perlu dimiliki oleh setiap individu, terlebih lagi berbicara efektif.
Dengan memiliki kemampuan komunikasi secara efektif, setiap orang bisa memahami pembicaraannya dengan baik.

2. Berinisiatif

Contoh kecerdasan emosional lainnya adalah memiliki inisiatif untuk mencoba hal baru maupun membantu orang lain. Orang yang memiliki kecerdasan emosional relatif mampu memahami perasaan orang lain.
ADVERTISEMENT

3. Memahami Perasaan Diri Sendiri

Contoh kecerdasan emosional selanjutnya adalah kemampuan untuk memahami diri sendiri.
Dengan memahami perasaan diri sendiri, seseorang akan mampu membuat keputusan terbaik demi perkembangan dirinya.

4. Pandai Bersosialisasi

Pandai bersosialisasi juga tergolong sebagai contoh kecerdasan emosional. Kemampuan bersosialisasi adalah hal yang bisa membantu seseorang untuk memperluas jejaring sosial.
Tak hanya itu, seseorang yang pandai bersosialisasi umumnya akan memiliki banyak teman dan mudah dalam beradaptasi.

5. Pendengar yang Baik

Contoh kecerdasan emosional berikutnya adalah dapat menjadi pendengar yang baik sekaligus memberikan dukungan emosional kepada orang lain yang sedang menghadapi kesulitan.
Pasalnya, sosok pendengar yang baik umumnya mampu berempati dan merespons emosi orang lain dengan tepat.

6. Berani Menghadapi Tantangan

Contoh kecerdasan emosional yang terakhir adalah seseorang berani menghadapi tantangan. Orang yang memiliki kecerdasan emosional menganggap jika tantangan adalah peluang terbuka bagi dirinya.
ADVERTISEMENT
Alih-alih merasa takut, seseorang dengan kecerdasan emosional akan berusaha menghadapi tantangan sebaik mungkin.
Itulah sejumlah contoh kecerdasan emosional yang perlu dimiliki setiap orang. (ENF)