Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
6 Manfaat Bergaul dan Berinteraksi Sosial dengan Banyak Orang
23 Februari 2024 23:27 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya, setiap orang butuh berinteraksi dan bergaul dengan orang lain untuk memenuhi kebutuhan sosialnya. Adapun salah satu manfaat bergaul adalah bisa meningkatkan rasa peduli dan empati.
ADVERTISEMENT
Husna, Fahrimal, dan Saputra dalam Cerdas dan Bijak Bergaul di Era Digital menyebutkan bahwa bergaul dan berkomunikasi dengan orang lain ini memengaruhi tingkat empati yang dimiliki oleh seseorang.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai manfaat bergaul, simak selengkapnya di artikel berikut ini.
Manfaat Bergaul
Mempunyai banyak teman tentu akan membuat hidup terasa bermakna dan menyenangkan. Hal ini pun juga membantu memenuhi kebutuhan sosial. Oleh sebab itu, sudah sewajarnya bagi setiap orang untuk bergaul.
Berikut ini adalah beberapa manfaat bergaul yang bisa diperoleh ketika selalu berinteraksi dengan orang lain.
1. Memperoleh Banyak Teman
Salah satu manfaat bergaul adalah bisa memperoleh banyak teman. Pada dasarnya, seseorang yang pandai bergaul dengan orang lain akan mudah memperoleh teman. Hal ini tentu akan membuat hidup lebih berwarna.
ADVERTISEMENT
2. Menjaga Ketajaman Pikiran
Manfaat bergaul berikutnya adalah membantu menjaga ketajaman pikiran. Pasalnya, ketika sedang bergaul, orang tersebut akan melakukan diskusi, memperoleh informasi, serta mengembangkan informasi. Hal ini akan membuat pikiran lebih tajam serta membantu meningkatkan kemampuan kognitif.
3. Mengurangi Stres
Manfaat bergaul selanjutnya adalah membantu mengurangi stres. Ketika bersosialisasi atau berkumpul dengan teman, seseorang bisa saja melupakan masalah sejenak. Hal itu dapat memengaruhi penurunan hormon kortisol yang dapat menimbulkan stres.
4. Menurunkan Tekanan Darah
Manfaat bergaul lainnya adalah membantu menurunkan tekanan darah. Berinteraksi sosial secara positif umumnya bisa memengaruhi tekanan darah agar lebih terkontrol.
Oleh sebab itu, seseorang yang mempunyai tekanan darah tinggi disarankan untuk mencari dukungan sosial agar bisa mengontrol kenaikan tekanan darah.
5. Meningkatkan Rasa Peduli
Manfaat bergaul berikutnya adalah bisa membantu meningkatkan rasa peduli serta empati. Ketika sedang bergaul, orang tersebut akan mendengarkan cerita atau curhatan dari teman.
ADVERTISEMENT
Hal ini bisa mendorong diri untuk memahami ceritanya sehingga dapat turut merasakannya dan berusaha untuk menolongnya apabila membutuhkan bantuan.
6. Meningkatkan Kepercayaan Diri
Manfaat bergaul yang terakhir adalah bisa membantu meningkatkan kepercayaan diri. Dukungan emosional serta sosial yang kamu peroleh dari orang lain akan membuat diri lebih percaya diri dalam menghadapi berbagai masalah maupun situasi.
Demikian sederet informasi mengenai manfaat bergaul dan berinteraksi sosial. [ENF]