Konten dari Pengguna

6 Peran Ibu dalam Keluarga yang Sangat Penting dan Mulia

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
22 Juni 2023 22:52 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi peran ibu dalam keluarga, sumber foto: Emma Bauso by pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi peran ibu dalam keluarga, sumber foto: Emma Bauso by pexels.com
ADVERTISEMENT
Peran ibu dalam keluarga sangat penting untuk menciptakan kehidupan keluarga yang lebih baik. Ibu juga menjadi benteng dari keluarga yang dapat menguatkan anggota keluarga.
ADVERTISEMENT
Masih banyak orang yang belum mengetahui secara pasti apa saja peran ibu yang sebenarnya. Padahal, peran ibu sangat penting untuk membangun keluarga yang lebih harmonis dan tertata.
Dikutip dari buku Peran Ibu dan Dukungan Sosial dalam Mencegah Penularan Covid-19 Klaster Keluarga karya Rezka Arina Rahma, berikut ini terdapat beberapa peran ibu yang sangat penting dalam keluarga.

Peran Ibu dalam Keluarga

Ilustrasi peran ibu dalam keluarga, sumber foto: Elina Fairytale by pexels.com
Peran ibu dalam keluarga sangat penting untuk membawa suami dan anak dalam lingkungan yang lebih baik. Ibu juga menjadi salah satu pengaruh besar terhadap kesuksesan dan kebahagiaan keluarga.
Berikut ini terdapat beberapa peran penting dari seorang ibu dalam keluarga:

1. Ibu Sebagai Contoh dan Teladan

Ibu berperan sebagai contoh dan teladan dalam mengembangkan kepribadian dan membentuk sikap-sikap anak. Seorang ibu tentu saja dapat memberikan teladan yang baik bagi anak-anaknya.
ADVERTISEMENT

2. Ibu sebagai Pengasuh

Ibu juga memiliki peran sebagai pengasuh yang bersikap sabar dalam menanamkan sikap-sikap dan kebiasaan pada anak. Sehingga anak tidak merasa panik dalam menghadapi gejolak didalam maupun diluar diri anak serta dapat memberikan rasa tenang dalam keluarga.

3. Peran Ibu sebagai Pendidik

Ibu juga membantu dalam mendidik anak dan mengembangkan kepribadiannya. Pendidikan sendiri sudah pasti menuntut ketegasan dan kepastian dalam pelaksanaannya.

4. Peran Ibu sebagai Manajer yang Bijaksana

Seorang ibu bukan hanya mendidik anaknya saja, namun juga menjadi seorang manajer di rumah yang bijaksana. Ibu akan mengatur kelancaran rumah tangga dan mengembalikan rasa tanggung jawab pada anak.
Apalagi anak usia dini sudah seharusnya mengenal adanya peraturan-peraturan yang harus diikuti.

5. Peran Ibu sebagai Pemberi Rangsangan dan Pelajaran

Ibu memiliki banyak peran, salah satunya yaitu dengan memberikan rangsangan sosial bagi perkembangan anaknya. Sejak bayi, ibu sudah seharunya memberikan rangsangan melalui percakapan untuk perkembangan anak.
ADVERTISEMENT

6. Ibu sebagai Koki dalam Rumah Tangga

Ibu juga dapat menjadi seorang koki yang handal dan kreatif dalam keluarga. Seperti dengan menyajikan makanan yang dapat disantap dan dinikmati oleh keluarganya.
Sudah seharusnya semua orang mengetahui peran ibu dalam keluarga. Mengingat ibu memiliki peran yang penting dalam keutuhan dan kebahagiaan keluarga. (DSI)