Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
6 Tips Bertemu Calon Mertua untuk Pertama Kali
11 Mei 2023 19:10 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi sebagian orang, bertemu calon mertua untuk pertama kali merupakan hal yang mendebarkan. Namun, tak perlu khawatir dan takut berlebihan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Taaruf, Proses Perjodohan ala Islam, kaum laki-laki biasanya lebih merasa takut ketika harus bertemu dengan calon mertua. Sebab, penolakan terhadap calon menantu biasanya datang dari orang tua calon mempelai wanita.
Sebenarnya, calon mertua bukanlah sosok yang menakutkan. Mereka hanya mau berhati-hati ketika memilih pasangan hidup untuk anak, khususnya anak perempuannya. Jika salah pilih, maka kebahagiaan dan kehidupan anak yang akan menjadi taruhan.
Coba ikuti tips bertemu calon mertua berikut ini agar pertemuan pertama berjalan dengan kesan pertama yang baik.
Tips Bertemu Calon Mertua
Berikut ini tips bertemu calon mertua yang bisa dipraktikkan agar bisa membangun first impression yang baik dan mendapat restu untuk melangkah ke jenjang berikutnya:
ADVERTISEMENT
1. Observasi tentang Calon Mertua
Sebelum bertemu calon mertua, coba gali informasi tentangnya. Tanyakan pada calon pasangan bagaimana karakter, sifat, hobi atau kesehariannya. Setelah itu, cari bahan pembicaraan yang berkaitan dengan calon mertua.
2. Gunakan Pakaian yang Rapi dan Sopan
Saat bertemu calon mertua, gunakan pakaian yang rapi dan sopan agar mendapat kesan pertama yang baik.
3. Bawa Buah Tangan
Membawakan hadiah atau buah tangan untuk calon mertua juga bisa dilakukan. Memberikan hadiah bisa membuat calon mertua senang dan merasa diperhatikan. Hal ini diharapkan bisa menjadi langkah untuk mengawali hubungan baik antara calon mertua dan menantu.
Contoh buah tangan yang bisa diberikan yaitu makanan kesukaan atau barang-barang yang bisa mendukung hobinya.
4. Mulai Pembicaraan dengan Topik Basic
Awali pembicaraan dengan topik-topik dasar kehidupan seperti menanyakan kabarnya, pekerjaan, atau keluarga. Kita juga bisa mengenalkan profil diri sendiri dan keluarga kita secara singkat kepada calon mertua.
ADVERTISEMENT
5. Bersikap Sopan tapi Tetap Natural
Saat bertemu calon mertua, usahakan untuk bersikap sopan. Meski begitu, tetaplah bersikap sewajarnya dan natural agar tidak terlalu kaku atau terkesan palsu.
6. Utarakan Niat untuk ke Jenjang Lebih Serius
Ungkapkan kondisi hubungan dengan calon pasangan kepada calon mertua. Utarakan bahwa hubungan ini ingin dibawa ke jenjang yang lebih serius sehingga membutuhkan restu dari calon mertua.
Itulah tips bertemu calon mertua untuk pertama kali yang bisa dipraktikkan. Semoga bisa menjadi langkah untuk mengawali hubungan yang baik antara mertua dan menantu! (Tp)