Konten dari Pengguna

7 Cara Minta Putus sama Pacar dengan Baik-Baik Lewat Chat

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
12 November 2023 19:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara minta putus sama pacar dengan baik-baik lewat chat. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara minta putus sama pacar dengan baik-baik lewat chat. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Cara minta putus sama pacar dengan baik-baik lewat chat harus dilakukan dengan hati-hati agar tidak menyakiti perasaannya. Tentu saja hubungan yang dimulai dengan baik harus diakhiri dengan baik pula.
ADVERTISEMENT
Meskipun jauh lebih baik untuk mengungkap putus secara langsung, tapi berikut cara minta putus sama pacar dengan baik-baik lewat chat.

Cara Minta Putus Lewat Chat

Ilustrasi cara minta putus sama pacar dengan baik-baik lewat chat. Foto: Pixabay
Berdasarkan buku 11 Cara Melewati Masa Putus Cinta Agar Kembali Bahagia karya Abudaril, dipaparkan bahwa putus cinta bisa menimbulkan konsekuensi logis yang menyakitkan bagi kedua atau satu belah pihak yang merasakan sakit hati.
Putus cinta bisa membuat seseorang merasa hampa, kosong, dan kesepian. Mereka merasa hidupnya tak berguna dan rendah diri.
Untuk meminimalisir efek negatif dari putus cinta, maka perlu diketahui cara minta putus yang baik, salah satunya melalui chat. Berikut caranya:

1. Cari Waktu yang Tepat

Pastikan waktu yang dipilih sudah tepat. Misalnya malam hari sebelum tidur atau saat pasangan sedang luang. Jangan putuskan saat pasangan sedang beraktivitas, misalnya saat kuliah atau kerja.
ADVERTISEMENT

2. Gunakan Kalimat Baik dan Sopan

Hubungan harus dimulai dengan kalimat yang baik dan sopan, maka begitu juga saat mengakhirinya. Kalimat yang baik perlu diungkapkan agar pasangan mengerti dengan tepat maksud ucapan kita.

3. Langsung ke Inti

Jangan berbelit-belit dan harus tegas mengatakannya. Jangan sampai tujuan utama untuk memutuskan hubungan jadi batal karena rasa tak tega atau kasihan.

4. Bicara Jujur

Ungkap perasaan yang sesungguhnya sebelum meminta putus. Walau kadang memang menyakitkan, tapi pasangan layak untuk mendengar kejujuran. Ketidakcocokan saat bersama maupun kebahagiaan saat berdua.

5. Beri Alasan Logis

Beri alasan yang masuk akal atas alasan memutuskan pasangan. Jangan gunakan alasan klise yang justru membuat pasangan salah sangka dan semakin marah atau sedih nantinya.

6. Ucapkan Maaf dan Terima Kasih

Hubungan yang telah dijalin selama beberapa waktu, pasti menimbulkan kesan mendalam di kedua belah pihak. Jangan lupa untuk mengucapkan maaf atas segala kesalahan dan juga terima kasih atas semua kenangan manis bersama.
ADVERTISEMENT

7. Dengarkan Keluh Kesahnya

Kekasih yang diputuskan pasti tidak akan langsung menerima permintaan untuk putus. Biasanya mereka akan cenderung mengungkapkan perasaan terlebih dulu, seperti kesedihan atau kemarahan. Sempatkan waktu untuk mendengarkannya sebelum benar-benar mengakhiri komunikasi.
Demikian adalah cara minta putus sama pacar dengan baik-baik lewat chat yang bisa dilakukan. (SP)