Konten dari Pengguna

8 Cara Mengembangkan Soft Skill yang Wajib Diketahui

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
10 September 2023 20:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Mengembangkan Soft Skill. Sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Mengembangkan Soft Skill. Sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
Terdapat berbagai cara mengembangkan soft skill yang dapat dilakukan.
Dikutip dari buku Strategi Pembelajaran dalam Implementasi Kurikulum Berbasis Soft Skill, secara umum soft skill merupakan sekelompok sifat kepribadian ataupun kemampuan yang diperlukan seseorang agar secara efektif dapat bekerja dan meningkatkan kemampuan diri.
ADVERTISEMENT
Soft skill menjadi kunci untuk meraih kesuksesan, termasuk kepemimpinan, pengambilan keputusan, penyelesaian konflik, komunikasi, kreativitas, dan kemampuan presentasi. Lantas, bagaimana cara mengembangkan soft skill?

Cara Mengembangkan Soft Skill yang Wajib Diketahui

Ilustrasi Cara Mengembangkan Soft Skill. Sumber: Unsplash
Berikut ini beberapa cara mengembangkan soft skill yang dapat diterapkan:

1. Mengikuti Kursus

Cara mengembangkan soft skill yang pertama adalah dengan mengikuti kursus maupun seminar. Mulai dari kursus komunikasi, project management, kreativitas, teamwork, kreativitas, dan lain sebagainya.

2. Berperan Pemimpin

Untuk mengembangkan soft skill, salah satu caranya adalah dengan menjadi pemimpin baik di organisasi, komunitas, maupun kelompok kecil. Dengan demikian, kemampuan kepemimpinan akan terlatih.

3. Mengenal Diri

Tak jarang seseorang merasa bingung mengenai kelebihan serta kekurangan yang dimiliki. Maka dari itu, untuk mengenali diri sendiri dapat bertanya kepada teman terdekat maupun orang profesional.
ADVERTISEMENT

4. Pengalaman Magang

Dengan mengambil magang, seseorang akan mendapat pengetahuan maupun pengalaman dalam dunia profesional. Biasanya kegiatan ini dilakukan oleh mahasiswa semester akhir. Dengan demikian, kemampuan soft skill komunikasi maupun negosiasi akan terlatih.

5. Perbanyak Interaksi

Cara mengembangkan soft skill yang berikutnya adalah menjalin banyak interaksi dengan orang lain. Dengan demikian, ada berbagai pengetahuan yang didapatkan. Baik mengenai sikap maupun perilaku orang lain dan melatih kemampuan beradaptasi.

6. Kegiatan Organisasi

Bagi mahasiswa yang ingin mengembangkan soft skill, mereka dapat mengikuti organisasi yang tersedia. Di dalam organisasi, seseorang akan melatih diri untuk mengelola waktu dan berlatih kepemimpinan, komunikasi, sampai berpikir kritis.

7. Komunikasi

Cara mengembangkan soft skill selanjutnya adalah dengan sering menjalin komunikasi. Komunikasi dapat dijalin secara langsung maupun melalui digital. Semakin baik komunikasi, maka kemampuan soft skill seseorang akan meningkat.
ADVERTISEMENT

8. Menjadi Relawan

Menjadi relawan dapat memberi kesempatan bagi seseorang untuk mempelajari hal baru serta bertemu orang-orang yang baru. Berperan menjadi relawan dapat mengisi waktu luang dengan hal positif sekaligus berkontribusi dalam memberi bantuan pada masyarakat.
Itulah sekilas pembahasan mengenai cara mengembangkan soft skill.(LAU)