Konten dari Pengguna

9 Cara Meminta Kepastian dari Pria dengan Mudah dan Efektif

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
15 November 2023 23:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara meminta kepastian dari pria. Sumber : pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara meminta kepastian dari pria. Sumber : pexels
ADVERTISEMENT
Hubungan tanpa status yang jelas tentu saja tidak mudah untuk dijalani. Kebanyakan orang justru takut ketika akan bertanya atau mengungkapkan kepasrian atau kejelasan dari hubungan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Act Like a Lady, Think Like a Man karya Steve Harvey, ketegangan dapat timbul ketika para wanita ingin menanyakan untuk meminta kepastian hubungan dari pria.
Meski tidak mudah, ada beberapa cara meminta kepastian dari pria dengan mudah dan efektif. Berikut penjelasannya.

9 Cara Meminta Kepastian dari Pria

Ilustrasi cara meminta kepastian dari pria. Sumber foto: Pexels
Berikut cara-cara meminta kepastian dari pria dengan mudah dan efektif,

1. Tentukan waktu yang tepat

Sebelum meminta kepastian dari pria, penting menentukan waktu yang tepat. Apabila momennya tidak tepat, hubungan yang telah dijalin bisa rusak.

2. Beranikan diri

Hampir setiap wanita merasa ragu ketika ingin meminta kepastian hubungan dari pria.
Meski begitu, jangan ragu untuk memberanikan diri menanyakannya. Karena wanita juga punya hak untuk meminta kepastian. Namun, pastikan bersiap akan kenyataan yang mungkin tidak sejalan dengan harapan.
ADVERTISEMENT

3. Jangan terlalu menekan

Berhati-hatilah saat menanyakan kepastian hubungan pada pria. Hindari kalimat atau pertanyaan yang dapat membuat panik dan terkesan memojokkan.

4. Bicarakan secara langsung

Hubungan bisa menjadi topik pembicaraan yang sensitif. Karena itu, sebaiknya bicarakanlah secara langsung. Jangan menanyakannya melalui telepon atau pesan teks. Hal ini dilakukan untuk menghindari adanya kesalahpahaman dalam penjelasan yang diberikan.

5. Jangan tegang

Meminta kepastian dari pria merupakan pembicaraan yang cukup berat bagi beberapa wanita. Meski begitu, jangan terlalu tegang dalam membicarakannya.
Carilah pembuka pembicaraan yang santai. Jangan langsung mencecarnya dengan pertanyaan yang juga akan membuatnya ikut tegang.

6. Hindari perdebatan yang tidak perlu

Jika pembicaraan terasa mulai memanas, ada baiknya saling menahan diri untuk menghindari perdebatan yang tidak perlu.
Ungkapkan mengenai waktu-waktu indah yang dinikmati bersamanya. Tanyakan apakah ia juga memiliki perasaan yang sama.
ADVERTISEMENT

7. Berikan waktu untuk berpikir

Tidak semua pertanyaan harus dijawab langsung pada saat itu juga. Berilah waktu padanya untuk berpikir jernih dan tenang untuk mendapat jawaban terbaik.

8. Jangan terlalu berkecil hati

Salah satu hal penting yang perlu diingat ketika meminta kepastian adalah jawaban yang tidak sesuai keinginan. Apabila si pria memutuskan untuk tidak berkomitemen, jangan berkecil hati.
Artinya, masih ada kesempatan untuk mencari orang lain yang lebih berkomitemen dan sesuai.

9. Ambil keputusan terbaik

Jika sudah mengetahui kepastian dari hubungan tersebut, mulailah menentukan keputusan apa yang terbaik, apakah akan pergi atau tetap bertahan. Pikirkanlah secara seksama agar bisa menentukan pilihan terbaik.
Demikian uraian mengenai cara meminta kepastian dari pria dengan mudah dan efektif. (ARH)