Konten dari Pengguna

Apa Itu Alpha, Beta, Omega dalam Hubungan? Ini Penjelasannya

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
9 Juli 2023 21:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi apa itu alpha, beta, omega, sumber foto: Fahri Baghirov by pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi apa itu alpha, beta, omega, sumber foto: Fahri Baghirov by pexels.com
ADVERTISEMENT
Apa itu alpha, beta, omega dalam suatu hubungan? Istilah ini memang belum diketahui oleh banyak orang. Pada dasarnya, alpha, beta dan omega merupakan istilah untuk mengklasifikasikan kelompok sesuai dengan posisinya.
ADVERTISEMENT
Ketiga istilah ini juga sering digunakan dalam konteks kelompok yang terdiri dari individu-individu dengan karakteristik sama. Sayangnya, tidak semua orang mengerti tentang ketiga istilah ini.
Dikutip dari journeyao3.fandom.com, di bawah ini terdapat penjelasan lengkap tentang arti alpha, beta, dan omega.

Apa itu Alpha, Beta, Omega dalam Hubungan?

Ilustrasi apa itu alpha, beta, omega, sumber foto: Imad Clicks by pexels.com
Apa itu arti alpha, beta, omega dalam hubungan? Ini merupakan suatu istilah yang mengklasifikasikan kelompok sesuai dengan posisinya. Untuk mengetahui arti dari ketiga istilah ini secara lebih lengkap, berikut penjelasannya.

1. Alpha

Alpha biasanya lebih disukai dalam hubungan masyarakat karena memegang pekerjaan dengan baik. Sehingga orang dengan kepribadian alpha cenderung menduduki posisi yang kuat dalam pemerintahan.
Beberapa orang menganggap bahwa alpha identik dengan sikap seorang laki-laki. Padahal, ada banyak perempuan yang memiliki sikap alpha bahkan seorang wanita yang sebelumnya bukan siapa-siapa sekalipun.
ADVERTISEMENT
Sebenarnya, laki-laki maupun perempuan bisa menjadi seorang alpha secara setara. Selain itu, kepribadian ini akan berhasil mencapai keinginannya bersama pasangan

2. Beta

Selanjutnya ada beta yang sering dikaitkan dengan sikap netral dengan sikap yang dikeluarkan tidak sekuat alpha. Secara umum, orang dengan kepribadian beta merupakan manusia biasa.
Selain itu, beta juga mengacu pada kelompok atau individu yang berada di posisi kedua tertinggi dalam struktur hierarki. Meskipun posisi dan kekuatannya dianggap lebih rendah daripada alpha, namun beta jauh lebih tinggi dari kelompok lainnya.
Dari segi sikap, beta cenderung tidak agresif tapi tetap bisa meraih kesuksesan dengan caranya sendiri secara perlahan dan hati-hati. Ini karena kepribadian beta cenderung menganalisis pilihannya terlebih dahulu.
ADVERTISEMENT

3. Omega

Terakhir ada omega yang sering digambarkan sebagai seseorang dengan sifat malu yang tinggi. Omega memiliki posisi yang lebih kecil dari alpha dan beta.
Kepribadian omega juga lebih santai dalam menjalani hidup dan memiliki sikap introvert. Bahkan ia bisa saja hanya memiliki satu atau dua teman dekat saja.
Sebenarnya omega adalah seseorang yang cerdas tapi tidak cocok untuk bekerja sama dengan tim. Sehingga ia lebih cocok untuk mengerjakan segala sesuatunya sendiri.
Dari pemaparan di atas, istilah alpha, beta, omega memiliki posisi yang berbeda. Ketiganya tentu saja memiliki sikap, kepribadian dan keunggulan masing-masing. (DSI)