Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Apa Itu Low Maintenance Girl? Ini Penjelasannya
26 Agustus 2023 18:55 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Low maintenance girl adalah tipe cewek yang cenderung tidak meminta perhatian lebih, tidak suka membuat masalah, dan tidak ribet.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku 100% Abnormal, ada berbagai klasifikasi cewek. Beberapa di antaranya adalah mereka yang bisa menjadi tempat berpijak, memberi kesejukan, hingga dengan tulus mendengar berbagai permasalahan.
Ada banyak jenis cewek yang penting dipahami. Salah satunya adalah low maintenance girl. Bagaimana pengertiannya?
Apa Itu Low Maintenance Girl?
Istilah low maintenance girl mempunyai arti tipe cewek yang tidak cenderung membuat masalah, meminta perhatian, mudah diajak bekerja sama dan mudah dibahagiakan. Biasanya, jenis cewek ini tidak ribet dalam berbagai hal, termasuk penampilan.
Mereka cenderung berpenampilan tidak mencolok dan mempunyai penampilan khas. Berikut ciri-cirinya:
1. Gaya Rambut
Low maintenance girl umumnya enggan repot-repot menata rambut termasuk catokan, menggunakan hair dryer, dan berbagai hal lainnya untuk menunjang penampilan rambutnya. Kebanyakan tipe cewek ini mempunyai gaya rambut digerai, dicepol, atau diikat.
ADVERTISEMENT
Gaya rambut yang simpel menandakan mereka adalah tipe cewek yang enggan ribet dan tidak ingin mempunyai gaya rambut yang mengganggu aktivitas. Tak hanya itu, mereka juga kerap meminta petugas salon untuk menata rambutnya sesimpel mungkin agar lebih mudah dirawat.
2. Pakaian
Sebagian besar outfit low maintenance girl terdiri dari kemeja, celana, rok, dan kaos. Bahkan, kebanyakan dari mereka hanya menggunakan kaos dan celana jins setiap hari yang menimbulkan kesan simpel.
Namun di beberapa waktu, Low maintenance girl juga menggunakan outer atau jaket hoodie untuk mengantisipasi hawa dingin atau hujan. Selain itu, untuk acara tertentu mereka menyiapkan dress sederhana yang dapat digunakan dengan sangat mudah.
3. Sepatu
Low maintenance girl merasa enggan menggunakan sepatu heels karena terasa merepotkan. Sebagian besar alas kaki yang mereka miliki adalah sneakers, sandal, atau flat shoes yang praktis.
ADVERTISEMENT
Bahkan, ada sepasang sepatu tertentu yang sering dipakai untuk digunakan dalam berbagai outfit. Namun tentu saja mereka menyediakan jenis sepatu khusus seperti heels atau wedges untuk acara-acara penting.
Itulah sekilas pemaparan singkat mengenai low maintenance girl.(LAU)