Konten dari Pengguna

Apa Itu Opsi dalam Percintaan? Ini Tandanya

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
30 Juli 2023 22:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Opsi dalam Percintaan. Sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Opsi dalam Percintaan. Sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
Sebenarnya, apa itu opsi dalam percintaan? Istilah satu ini sering menjadi pertanyaan tersendiri.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Mari Bicara tentang Cinta, pacaran merupakan tahap seseorang sedang mencoba untuk mengenal seorang lawan jenis sebelum menjadikannya sebagai pasangan hidup.
Dalam proses percintaan, tak jarang ada berbagai istilah yang sering terdengar. Termasuk mengenai opsi dalam percintaan.

Pengertian dan Tanda Opsi dalam Percintaan

Ilustrasi Opsi dalam Percintaan. Sumber: Unsplash
Setiap orang tentu ingin menjadi prioritas bagi pasangannya dalam menjalin hubungan. Apabila seseorang menganggap orang lain penting, maka ia akan melakukan berbagai hal untuk mempertahankan.
Nyatanya, terdapat beberapa orang yang tidak memprioritaskan pasangannya sama sekali. Hal ini dapat terjadi karena ia hanya menjadikan pasangan sebagai opsi. Adapun tandanya sebagai berikut:

1. Usaha

Apabila seseorang menjadi satu-satunya orang dalam hubungan yang terus menelpon, mengirim pesan, maupun merencanakan pertemuan, maka dapat dikatakan ia bukan orang yang diprioritaskan pasangan.
ADVERTISEMENT
Bahkan orang tersebut sering merasa terlalu banyak berusaha meskipun tidak mendapatkan balasan. Ini adalah salah satu indikasi bahwa ia bukanlah orang yang diprioritaskan pasangan.

2. Ikatan

Salah satu tanda bahwa seseorang hanyalah opsi bagi pasangannya adalah ia hanya menjalani hubungan tanpa merasakan ikatan emosional. Bahkan, ia sering merasa bahwa pasangannya hanya menginginkan sesuatu darinya.
Sikap tersebut dapat terjadi karena pasangan hanya ingin terhubung fisik dengannya, contohnya yaitu hanya ingin mempunyai status kekasih. Sayangnya hal tersebut berakibat tidak adanya ikatan emosional.

3. Tidak Bahagia

Seseorang yang dijadikan opsi bagi pasangannya sering merasa tidak aman, tidak puas, bahkan tidak bahagia. Bahkan saat sedang bersama pasangan ia justru semakin merasa tidak aman hingga cemas.
Bahkan orang yang hanya dijadikan opsi sering merasa bahwa ia sekadar dimanfaatkan. Adanya perasaan tersebut sudah seharusnya dipercaya agar tidak mengorbankan kehidupan dan impian.
ADVERTISEMENT

4. Tidak Diperhatikan

Tanda dari opsi dalam percintaan berikutnya adalah seseorang merasa tidak dihargai. Padahal ia sudah mengeluarkan semua perhatian, pengorbanan, upaya, sampai kompromi.
Bahkan pasangan tidak dapat merasakan semua usaha yang sudah dilakukan. Pasalnya, seseorang yang tidak bisa menghargai seseorang juga tidak akan menghargai upaya yang sudah dilakukan.
Itulah sekilas pembahasan mengenai opsi dalam percintaan dan berbagai tandanya.(LAU)