Konten dari Pengguna

Apa MBTI Paling Berani?

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
23 September 2024 15:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi MBTI paling berani. Sumber: Pexels/Yordania Benton
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi MBTI paling berani. Sumber: Pexels/Yordania Benton
ADVERTISEMENT
Myers Briggs Tipe Indicator atau yang biasa dikenal dengan sebutan MBTI menjadi tes kepribadian yang paling banyak dipakai di dunia. Tes MBTI ini mengelompokkan menjadi 16 tipe kepribadian berdasarkan karakteristik yang ada. Lantas, apa saja MBTI paling berani?
ADVERTISEMENT
Salah satu MBTI yang dikenal akan keberanian dalam dirinya adalah ENTP. Istilah berani berarti melakukan tindakan dengan penuh perhitungan. Sikap berani yang dimaksud adalah tegas dalam bertindak dan mengambil keputusan secara tepat dan benar.

MBTI Paling Berani yang Menarik Diketahui

Ilustrasi MBTI paling berani. Sumber: Pexels/Gül Işık
Mengutip dari buku Landasan Pendidikan Dasar Pengenalan Diri Sendiri Menuju Perubahan Hidup oleh Amos Neolaka, dkk (2015:510), Myers Briggs Tipe Indicator (MBTI) adalah tes kepribadian menggunakan empat karakteristik dan mengklasifikasikan individu ke dalam salah satu dari 16 tipe kepribadian.
MBTI sendiri pertama kali dikembangkan oleh Katherine Cook Briggs, dan putrinya Isabel Brigss Myers. Tujuan dari tes ini untuk mengetahui tipe-tipe kepribadian seseorang dalam lingkungannya.
Setiap jenis kepribadian dalam MBTI biasanya menggambarkan sifat seseorang seperti orang tersebut memiliki sifat pemberani atau tidak. Di bawah ini ada beberapa jenis MBTI paling berani menurut psikologi.
ADVERTISEMENT

1. ENTP

ENTP (Extraverted Intuitive Thinking Percelving) adalah seorang yang inventif, orisinal, dan mandiri. Pemilik kepribadian MBTI ENTP juga dikenal sebagai orang-orang yang komunikatif, spontan, dan percaya diri.
Mereka juga cenderung berani, kreatif, dan gemar mendekonstruksi ide-ide. Sikapnya yang berani membuat pemilik mbti ini suka berdebat dan mode akrab atau mudah bersosialisasi dan orang lain.

2. ENTJ

Sama seperti ENTP, MBTI ENTJ juga dikenal sebagai seorang yang berani. Berkat keberanian yang ada di dalam dirinya, membuat pemilik MBTI ini dikenal sebagai seorang pemimpin cerdas dan pembuat keputusan yang hebat.
Hal ini disebabkan karena ENTJ sangat logis dan analitis. Tipe kepribadian ini biasanya hebat dalam semua hal yang membutuhkan penalaran dan kecerdasan.
Mereka akan terus-menerus ingin menambah pengetahuan juga sistematis dalam merencanakan dan meneliti hal baru.
ADVERTISEMENT

3. ENFJ

Orang dengan tipe kepribadian ENFJ sering digambarkan sebagai orang yang berani, hangat, ramah, setia, dan sensitif. Mereka para ENFJ juga memiliki kepekaan yang tinggi terhadap perasaan orang lain.
Hal ini membuat mereka mudah dalam bergaul. Selera humor yang baik membuat tipe kepribadian ini memiliki banyak teman.
Contoh MBTI paling berani di atas juga memiliki kepribadian yang lainnya. Semoga informasi yang disampaikan dapat bermanfaat! (NTA)