Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Arti Divorce dan Perbedaannya dengan Separated
28 Agustus 2023 22:41 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Divorce artinya perceraian. Istilah satu ini sering disamakan dengan istilah separated dan berbagai istilah lainnya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Berpikirlah Sebelum Bercerai!, cerai bukanlah solusi untuk pasangan suami istri yang tidak lagi sejalan. Sebab sebenarnya cerai adalah solusi menyakitkan untuk pasangan suami-istri apalagi jika sudah mempunyai anak.
Kata cerai sendiri sering disebut dengan istiah divorce. Bagaimana penjabaran lengkapnya?
Mengenal Arti Divorce
Divorce atau cerai merupakan keadaan dimana pasangan sudah mengakhiri status suami istri untuk selamanya. Jadi, keduanya sudah sah tidak lagi menyandang status sebagai suami istri lagi.
Sebenarnya, proses perceraian bukanlah proses yang mudah dijalani. Saat mengambil keputusan untuk bercerai, kedua pihak harus bersedia menjalani proses panjang. Mulai dari sidang perceraian, menyiapkan dokumen, urusan harta, hingga urusan hak asuh anak.
Setelah bercerai, kedua pihak harus mengambil keputusan yang jelas mengenai pembagian harta, hutang, sampai hak asuh anak supaya tidak menyebabkan salah paham hingga pertikaian di waktu yang akan datang.
ADVERTISEMENT
Sebaiknya setelah sepakat untuk berpisah, kedua pihak berkonsultasi dengan pengacara khusus perceraian terlebih dahulu. Ada banyak hal yang harus dikonsultasikan, misalnya mengenai langkah, manfaat, prosedur, dan lain sebagainya.
Perbedaan Divorce dengan Separated
Separated mempunyai arti perpisahan perkawinan. Keadaan ini terjadi saat pasangan suami istri tidak lagi hidup bersama namun tidak bercerai. Konsep separated biasanya menjadi langkah bagi pasangan untuk memutuskan apakah akan bercerai atau tidak.
Keadaan tersebut diharapkan menjadi celah bagi kedua pihak untuk saling introspeksi diri sendiri sekaligus memikirkan apakah hubungan layak dipertahankan. Ketika menjalani separated, seseorang tidak perlu mengajukan surat pengadilan.
Namun ketika melakukan separated, ada berbagai hal yang perlu diperhatikan. Misalnya, membuat aturan mengenai perawatan anak, pembayaran tagihan, sampai biaya tunjangan.
ADVERTISEMENT
Secara administrasi dan dokumen, kondisi separated masih harus menjalankan peraturan yang berlaku. Selain itu, suami juga harus memenuhi kewajiban dan hal sesuai hukum pernikahan. Apabila dalam kondisi separated pasangan tidak mendapat jalan keluar, maka keduanya bisa mengambil langkah perceraian.
Itulah ulasan mengenai arti divorce serta perbedaannya dengan istilah lain.(LAU)