Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Cara Membuat Pria Cuek Cemburu dan Takut Kehilangan
12 September 2023 21:14 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Cara membuat pria cuek cemburu dan takut kehilangan merupakan sesuatu yang menarik untuk dipelajari. Salah satu kebanggaan sekaligus kemenangan bagi wanita adalah ketika bisa menaklukkan hati pria cuek.
ADVERTISEMENT
Seperti apa caranya? Simak tips dan trik di bawah ini secara seksama.
Tips Cara Membuat Pria Cuek Cemburu
Dikutip dalam buku Perkawinan Idaman karya Syaikh Mahmud Al-Mashri, makna cemburu adalah protektif dan marah jika merasa bahwa seseorang ingin merebut keluarganya atau mengambil orang yang berada di bawah asuhannya. Dalam konteks ini bisa juga dimaksudkan untuk kekasih atau orang-orang yang dicintainya.
Berikut beberapa cara yang bisa diterapkan oleh perempuan agar bisa meluluh lantakkan hati pria cuek sekaligus membuatnya cemburu.
1. Mengabaikan Pesannya
Cara pertama yang bisa digunakan untuk melakukan ujia coba, apakah seorang pria mencintai kita secara serius atau tidak yaitu dengan berlama-lama dalam membalas pesannya. Bahkan beberapa pesan yang dianggap kurang penting diabaikan.
ADVERTISEMENT
Jika pria tersebut benar-benar mencintai kita, ia akan menunjukkan ekpresi kecemburuannya. Walaupun ia tipikal orang yang cuek dan dingin.
2. Fokus pada Apa Aktivitas yang Kita Sukai
Pada dasarnya, nalurinya manusia adalah merasa senang ketika diutamakan dan mendapatkan perhatian dari orang-orang yang dicintainya. Begitupula sebaliknya, ia akan merasa jengkel dan cemburu ketika diabaikan.
Rasa cemburu tersebut terkadang bukan hanya berkaitan dengan pria lain, tetapi dengan kegiatan-kegiatan yang lebih kita sukai dan menyita fokus perhatian kita.
3. Dekat dengan Pria Lain
Cara membuat pria cuek cemburu yang selanjutnya yaitu menunjukkan kedekatan dengan pria lain. Walau bagaimanapun, setiap laki-laki pasti akan merasa cemburu dan takut kehilangan ketik kekasihnya menjalin kedekatan dengan pria lain. Apalagi, jika dari beberapa sisi pria lain tersebut lebih menonjol. Misal, dari sisi finansial , wajah, status sosial, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
4. Menolak Ajakannya untuk Kencan
Cara membuat laki-laki cemburu yang selanjutnya yaitu menolak ketika diajak kencan, liburan, atau ketemuan. Secara otomatis ia akan berfikir tentang penyebab kita menolak hal tersebut.
Jika penolakan tersebut dilakukan secara berulang-ulang, jika ia benar-benar mencintai kita, ia akan menunjukkan kegusaran, rasa cemburu, bahkan takut kehilangan.
5. Bersenang-Senang tanpa Dia
Tips yang selanjutnya yaitu bersenang-senang tanpa dia atau melakukan kegiatan apapun secara mandiri tanpa melibatkan dirinya. Dengan begitu, ia merasa perannya tidak begitu dibutuhkan. Jika sudah muncul perasaan seperti ini, secara otomatis jika ia benar-benar cinta akan merasa takut kehilangan dan akhirnya menunjukkan perasaan cemburu.
Lima tips tentang cara membuat pria cuek cemburu dan takut kehilangan tersebut bisa digunakan sebagai alternatif uji coba. (DAI)