Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Membujuk Pacar yang Ngambek, Anti Drama
21 April 2024 23:12 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara membujuk pacar yang ngambek memang tidak semudah yang dibayangkan. Pasalnya, jika salah sedikit saja, permasalahan bisa semakin runyam, dan akhirnya membuat hubungan menjadi retak.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, ada beberapa langkah yang ampuh untuk membujuk pacar yang ngambek. Di mana hal ini bisa dimulai dari memberinya ruang terlebih dahulu. Simak pembahasannya di sini.
Cara Membujuk Pacar yang Ngambek
Setiap hubungan tentunya tidak ada yang berjalan mulus. Pasti ada saja permasalahan yang muncul dan membuat hubungan reenggang. Terkadang, jika pacar sudah ngambek, hidup menjadi lebih sulit.
Dikutip dari situs Mary Jorapini, ngambek sendiri merupakan perilaku agresif yang dilakukan pasangan untuk menarik perhatian orang yang dicintai. Karena itu, penting untuk memahaminya.
Mengatasi pacar yang ngambek sendiri bisa dilakukan dengan beberapa cara. Berikut pembahasannya.
1. Memberinya Ruang
Ketika pacar sedang ngambek, yang dibutuhkan pertama kali adalah memberinya ruang. Biarkan ia merenungkan perasaannya sendiri tanpa tekanan. Karena itu, jangan terlalu memaksanya untuk membahas masalah saat masih dalam emosi.
ADVERTISEMENT
2. Turunkan Ego untuk Meminta Maaf
Turunkan ego untuk meminta maaf, bahkan jika kita merasa tidak sepenuhnya bersalah. Menunjukkan rasa penyesalan dan meminta maaf dapat menjadi langkah yang sangat efektif untuk membujuk pacar yang sedang ngambek.
3. Berikan Kejutan Kecil
Memberikan kejutan kecil kepada pacar yang sedang ngambek juga bisa mengubah suasana hatinya. Hadiah yang diberikan tidak perlu mahal atau mewah, cukup sesuatu yang sederhana namun bermakna.
4. Dengarkan Keluh Kesahnya
Mendengarkan keluh kesahnya dengan penuh perhatian juga menjadi hal yang sangat penting. Tunjukkan padanya bahwa kita benar-benar peduli dengan perasaannya dan ingin memahaminya.
Biarkan dia mengungkapkan perasaannya dengan leluasan, tanpa diinterupsi atau dikritik. Tujuannya untuk menunjukkan rasa peduli dan menghargai perasaannya.
5. Hindari Terpancing Emosi
Saat berbicara dengan pacar yang sedang ngambek, hindari terpancing emosi. Sebab, hal ini hanya akan memperburuk situasi. Cobalah untuk tetap tenang dan berbicara dengan lembut agar kemarahannya mereda.
ADVERTISEMENT
Itulah berbagai cara membujuk pacar yang ngambek dengan tepat dan anti drama. (RN)